Follow Us

10 Film Horor Asia Ini Wajib Kamu Tonton Sebelum Meninggal

Alvin Bahar - Minggu, 17 Desember 2017 | 13:45
Thirst
Alvin Bahar

Thirst

Film horor Asia emang udah banyak dikenal pecinta film-film horor nih.

Film horor Asia sering dibilang punya nuansa beda dibanding karya dari barat. Nih, HAI kasih beberapa film horor Asia yang harus kamu tonton sebelum kamu meninggal!

10. The Eye

Film asal Singapura ini menceritakan mengenai seorang perempuan tunanetra yang mengoperasi matanya agar bisa melihat seperti orang-orang pada umumnya.

Operasi tersebut berhasil, namun ternyata ada efek samping dibalik operasi mata yang ia jalani.

Ia bisa melihat makhluk tak kasat mata.

Film ini menuai kesuksesan dengan jumlah penontonnya yang cukup banyak.

Saking suksesnya, film ini coba di-remake oleh Hollywood dengan Jessica Alba sebagai pemeran utamanya, namun nggak sesukses versi aslinya.

9. The Ring

Siapa yang nggak tau film horor ini? The Ring merupakan film yang amat terkenal karena ceritanya yang unik dan menakutkan. Film asal Jepang ini menceritakan tentang seseorang yang menerima telepon bahwa ia hanya punya waktu untuk hidup selama 7 hari lagi.

Hal yang bikin film ini amat fenomenal adalah adegan Sadako yang keluar dari TV.

8. Audition

Film ini bisa dibilang film unik namun sadis. Karena isinya adegan penyiksaan secara perlahan.

Berawal dari seorang cowok yang baru menikah dengan seorang cewek idamannya.

Awalnya sih bahagia, tapi ia malah disiksa terus-terusan sama si istri.

7. Shutter

Film horor dari Thailand ini menceritakan tentang seorang pasangan kekasih yang sama sama menyukai fotografi.

Berlatarkan setting waktu tahun 2004, pasangan kekasih itu menemukan hal aneh dari foto-foto yang mereka abadikan.

Film ini sukses dan sempat di-remake oleh Hollywood

6. Ju-On (The Grudge)

Film asal Jepang ini beneran serem guys. Bercerita mengenai sebuah keluarga yang tinggal di rumah yang berhantu.

Keluarga tersebut diteror oleh makhluk yang seremnya bisa bikin kamu kaget banget!

Hal yang bikin film ini bakal sering ngagetin kamu adalah hantunya anak kecil yang suka pecicilan.

5. A Tale of Two Sisters

Drama dan sadis adalah dua kata yang mewakili film ini secara keseluruhan.

Film asal Korea ini banyak menampilkan adegan drama keluarga yang kental serta ditambah adegan gore.

Seperti judulnya, film ini menampilkan dua saudara perempuan yang kerap diperlakukan nggak manusiawi oleh sang ibu tiri. Selain bikin ngeri, banyak adegan yang berpotensi buat kamu nangis.

4. Dark Water

Setelah nonton film ini, acara mandi kamu mungkin akan berbeda dari sebelumnya.

Film ini menceritakan ketakutan seorang anak kepada hantu anak kecil yang kerap menghantuinya dan ketakutannya pada tenggelam.

Film asal Jepang ini juga sempat di-remake Hollywood namun nggak sesukses versi aslinya.

3. I Saw The Devil

Kalo menurut kamu balas dendam itu indah, pikir-pikir lagi deh, karena film horor asal Korea ini ada hubungannya sama itu.

Berawal dari kisah seorang agen yang ingin membalaskan dendam pada penjahat yang membunuh istrinya yang sedang hamil.

Bukannya berhasil balas dendam, si agen malah mengalami kejadian-kejadian yang menyeramkan.

2. Paranoia

Sesuai judulnya, film ini menampilkan sebuah paranoia atau ketakutan dari seorang perempuan terhadap kemajuan teknologi yang dialami negaranya, Jepang.

Ternyata ketakutan tersebut membawanya ke dalam mimpi buruknya, terjebak di sebuah sistem komputer tanpa tahu jalan pulang.

Mungkin terdengar nggak masuk akal, tapi film ini merupakan salah satu film horor terbaik di Jepang

1. Thirst

Film ini asalnya dari Korea, sob. Menceritakan mengenai ganasnya vampir kalo lagi haus darah.

Tapi jangan salah, film vampir ini beda banget sama vampir yang ada di Twillight.

Dalam film ini, kita akan disuguhi banyak adegan berdarah yang kurang lebih mirip sama legenda vampir yang ada di Transylvania sana. (Lingga)

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest