Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cewek Ini Kumpulkan Tanda Tangan Musisi Indie Di Buku Latihan Soal UN. Biar Semangat Belajar!

Rizki Ramadan - Selasa, 11 April 2017 | 05:00
Sella Lorenza, Pencinta Musik Yang Mengumpulkan Tanda tangan musisi indie idolanya di buku pelajaran.
Rizki Ramadan

Sella Lorenza, Pencinta Musik Yang Mengumpulkan Tanda tangan musisi indie idolanya di buku pelajaran.

Untuk belajar itu nggak cuma butuh buku dan guru saja, tetapi juga motivasi yang bisa mendorong kita jadi semangat terus. Nah, untuk urusan ini, tiap pelajar pasti punya caranya sendiri-sendiri. Kalau ditanya ke Sella Lorenza, siswi kelas XII SMAN 12 Tangerang Selatan, maka motivasi itu datang dari musisi indie idolanya. Kok bisa?

Ya, cewek satu ini nggak cuma suka banget sama musik dan rajin mendatangi gigs-gigs lokal sekitaran Jakarta saja, tetapi juga berkenalan dengan para musisi dan bahkan menjalin pertemanan. Nah, Sella mau membuktikan bahwa hobi musiknya juga mendukung prestasi akademiknya. Sejak kelas X, ia selalu rajin mengumpulkan tanda tangan musisi idolanya. Bukan cuma di album CD, tetapi dia juga minta tanda tangan di buku-buku pelajarannya.

“Awalnya, gue cerita ke Ezra “HiVi” kalau gue belajar bahasa Jerman. Gue berasumsi dengan minta tanda tangan dia di kamus bahasa Jerman gue, bakal nambah energi dan semangat gue untuk belajar. Dari situ keterusan deh sampe sekarang,” kata cewek yang sekarang tergabung di komunitas wartawan sekolah HAI School Crew ini.

Dari kamus bahasa Jerman sampai buku latihan soal ujian nasional.
Selama kelas XII ini, sementara teman-teman Sella kerap terbatasi untuk pergi nonton acara musik karena mesti belajar, Sella malah selalu menyempatkan diri nge-gigs di sela-sela jadwal bimbel dan sekolahnya. Salah satu tujuannya, minta semangat ke para musisi. Lihat aja tuh, buku latihan soal-soal Ujian Nasinal Ekonomi-nya penuh tanda tangan personel Barasuara. Walau awalnya heran, tapi para musisi itu akhirnya mau juga dimintain tanda tangan.

“Gue inget banget saat Marco (drumer Barasuara) gue mintain tanda tangan. Dia bilang, ‘Gila, buku Ekonomi apa gunanya ya kalau gue tandatanganin.’ Terus gue jawab, ‘Biar langsung pinter.”. Iga Massardi juga berkomentas “Wah, sh*t, Detik-Detik Ekonomi banget, nih?’ katanya. Duta Sheila on 7 juga heran dan bilang gini, ‘Walah. Nduk, ngopo buku ne dicoret-coret.’ Bagi gue itu semua berkesan banget,” kenang Sella.

Bagi Sella, tanda tangan itu bermakna bukan sekedar sebagai bukti kalau dia mengidolai musisi tersebut. Saat lagi belajar dan memegang buku itu, Sella selalu merasa “ditemani” para idolanya.

“Gue jadi semangat banget. Seolah-olah mereka tuh support gue untuk pelajaran itu. Menarikanya,waktu itu Ezra HiVi bahkan sampe inget saat ketemu gue. Dia nanya, “Gimana bahasa Jerman lo?. Hehe,” kata Sella

Selain di buku-buku pelajaran, Sella juga mengoleksi tanda tangan para personel band di buku catatannya, majalah HAI edisi musik, dan buku jurnal gigsnya yang berisi koleksi tiket serta curhatan seputar gigs dan musik.

“Gue tadinya mau minta tanda tangan di baju olahraga sekolah juga, tapi takut kena omel sama guru BK. Hehe,” tutup Sella.

Wah, keren, sis!

Semoga lancar selalu akademiknya.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x