Follow Us

Dari Wasabi Hingga Cuka Apel, Ini Dia Berbagai Rasa KitKat Yang Paling Aneh!

Dimas Yulian - Senin, 13 Februari 2017 | 07:00
Ini Dia Berbagai Varian Rasa KitKat Yang Paling Aneh
Dimas Yulian

Ini Dia Berbagai Varian Rasa KitKat Yang Paling Aneh

Buat kamu yang menyukai KitKat, pasti udah familiar dengan varian rasa green tea sebagai varian rasa alternatif selain cokelat yang dijual di Indonesia. Tapi ternyata varian rasa KitKat nggak hanya itu aja loh. Seperti dikutip dari CNN, varian rasa KitKat di Jepang ternyata ada lebih dari 300 rasa!

Padahal di negeri asalnya sendiri, Inggris, wafer berbalut cokelat ini awalnya nggak terlalu dikenal. Hingga akhirnya paten KitKat dibeli oleh perusahaan raksasa asal Swiss, Nestle. Karena memiliki beraneka ragam varian rasa, hal ini mendorong seorang cowok asal Australia, Mathew Buttler, buat mengumpulkan sebanyak mungkin varian rasa KitKat yang ada di Jepang.

“Saya selalu kagum dengan budaya Jepang, baik dari sisi sejarah maupun budaya populernya”, kata Butler seperti dikutip dari Traveller.com.au. Cowok yang juga seorang dosen dari Monash University ini sendiri saat ini tercatat telah mencoba lebih dari 100 varian rasa KitKat yang ada di Jepang

Nggak hanya varian rasa seperi White Chocolate, Green Tea, hingga Strawberry aja. Buttler bahkan juga menemui berbagai varian rasa yang bisa dibilang unik buat ukuran sebuah biscuit. Mulai dari Lemon Vinegar, Wasabi, hingga Pumpkin Pudding. Seperti dikutip dari situs Traveller.com.au, ini dia varian rasa KitKat paling aneh yang pernah dicoba oleh Butler.

Edamame

Edamame atau kacang kedelai Jepang adalah salah satu camilan khas yang digemari oleh para penduduk Jepang. Karenanya, nggak aneh kalo KitKat di Jepang juga menmbuat Edamame jadi salah satu varian rasa unik yang tersedia di sana. Tapi menurut Butler sendiri, dirinya nggak terlalu menyukai varian rasa ini karena dianggap nggak terlalu enak.

Cuka Apel

KitKat rasa cuka apel dan apel Shinsu ternyata juga tersedia di Jepang. Bisa ngebayangin nggak sih gimana rasanya, perpaduan kecutnya cuka apel digabungin dengan wafer?

Yoghurt Lidah Buaya

KitKat rasa Yoghurt Lidah Buaya adalah kolaborasi antara KitKat dengan Tokyo Beauty Clinic (TBC). Butler sendiri menganggap rasa ini nggak terlalu hancur tapi juga nggak terlalu enak.

Halaman Selanjutnya

Wortel
1 2

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest