Dari dulu, cewek dikenal suka gosip. Perhatiin deh, cewek memang paling suka berkumpul untuk bergosip dengan teman-teman, baik di sekitaran komplek rumah atau kafe. Sementara kita, para cowok nggak pernah ngerti apa serunya bergosip bareng teman-teman.
Nggak usah bingung lagi. Sekarang, penjelasan ilmiah mengenai manfaat bergosip diungkap oleh peneliti dari University of Pavia di Italia. Para peneliti mempelajari 22 responden cewek untuk mengetahui efek dari bergosip.
Hasilnya, bergosip bersama-sama teman membuat tubuh merilis hormon bahagia bernama oksitosin. Hormon itu juga terjadi pada tubuh ketika kamu sedang jatuh cinta lho.
Ketua penelitian, Dr Natascia Brondino, mengungkapkan bahwa terlihat pergerakan hormon oksitosin pada otak cewek ketika mereka sedang bergosip. Namun, hormon itu hanya terlihat dan aktif ketika cewek sedang bergosip. Jadi, ketika mereka membicarakan soal cuaca, keluarga, dan hal lain, hormon oksitosin nggak aktif pada tubuh cewek.
Selain itu, bergosip juga membuat cewek merasa lebih dekat dengan sahabat dan teman bicaranya.
“Aku penasaran apakah ada biokimia yang menyebabkan perasaan lebih dekat setelah bergosip. Ternyata, kehadiran oksitosin itu membuat cewek lebih bahagia dan merasa dekat dengan sang teman gosipnya tersebut,” jelas Brondino.
Hmmm... Apa kita sekarang harus bergosip juga ya? (Kompas.com)