Follow Us

Sedikit Bocoran Justice League dari Logo dan Sinopsisnya!

- Jumat, 24 Juni 2016 | 08:45
Justice League Logo
Hai Online

Justice League Logo

Usai menyaksikan Batman v Superman: Dawn of Justice, pastinya penggemar DC Superheroes sudah menanti-nanti bocoran kelanjutannya, terutama saat mereka dikumpulkan dalam episode Justice League!

Untuk tahu itu, lihat! Barry Allen (Ezra Miller) masuk ke dalam apartemennya yang gelap dan terlihat seperti gudang. Ketika Barry menyalakan listrik, ada banyak cahaya berpendar dari beberapa layar TV di kamarnya. Di sana, pengusaha terkenal Bruce Wayne (Ben Affleck) sedang duduk, menunggu kedatangan Barry.

Sekelumit adegan tersebut emang baru awal cuplikan perdana dari film Justice League (2018) yang dilansir Comicbook.com, Selasa (21/6) lalu. Sutradara Zack Snyder memperlihatkan cuplikan tersebut kepada beberapa wartawan di London, Inggris.

Dari sana, sedikit bocoran Justice League terkuat. Pasalnya, tidak cuma cuplikan tadi, Warner Bros juga merilis sinopsis resmi dan logo film gabungan pahlawan super DC ini. Berikut adalah sinopsis yang dikutip dari Collider:

Didorong oleh pulihnya kepercayaan kepada umat manusia, serta terinspirasi aksi tanpa pamrih Superman, Bruce Wayne mendapatkan bantuan dari sekutu barunya Diana Prince (Gal Gadot) untuk menghadapi musuh yang lebih kuat.

Batman dan Wonder Woman bekerja dengan cepat untuk menemukan dan merekrut sebuah tim yang terdiri dari para manusia super untuk bersatu melawan ancaman baru.

Meskipun mereka berhasil membentuk pasukan pahlawan yang tak pernah ada sebelumnya --Batman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg, dan The Flash-- mungkin mereka terlambat menyelamatkan Planet Bumi dari serangan dan bencana besar.

Yang nonton Dawn of Justice sampai akhir pasti ngeh sama sinopsis yang disebutkan di atas. Namun dari sekian banyak pahlawan super, siapakah musuh sebenar mereka?

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest