Follow Us

Ini Dia, Bocoran Buat Para ‘Pemula’ Batman v Superman: Dawn of Justice

- Selasa, 15 Maret 2016 | 10:34
Batman v Superman: Dawn of Justice
Hai Online

Batman v Superman: Dawn of Justice

Iya, HAI tau banget kalau semua orang pasti ngomongin Batman v Superman: Dawn of Justice (BvS). Lo semua juga pasti tau siapa Batman dan siapa Superman. Tapi eh tapi, HAI kurang yakin nih kalau lo semua udah ngikutin komik BvS atau pun ngikutin semua film yang ada Batman dan Supermannya. Hmm, bener nggak?

Anyway, nggak perlu malu juga, kok, kalau emang lo baru pertama kalinya mau ngikutin cerita Batman dan Superman lewat film Batman v Superman: Dawn of Justice. Pasalnya, ada cara yang gampang banget buat lo bisa tetap menikmati dan mengikuti alur cerita di film BvS ini.

Gini, supaya ngerti sama BvS, lo nggak perlu capek-capek nonton semua film Batman atau film Superman terdahulu, guys. Nggak perlu baca komiknya juga kalau emang lebih doyan nonton aksi di layar lebar. Makdarit, alias maka dari itu, lo cukup tonton Man of Steel, kok, bro, sebagai awalnya. Karena film BvS ini sebenarnya adalah sekuel.

Sayangnya cuma satu film itu yang bisa bikin lo ngerti atau nyambung sama BvS ini. Soalnya, film-film sebelumnya itu nggak masuk dalam timeline DC Cinematic Universe yang baru dimulai.

Jadi, kalau lo mau nonton The Dark Knight Series juga akan percuma. Nggak akan begitu nyambung. Kecuali kalau lo mau nambah-nambah referensi dengan nonton animasi Justice League atau sekedar nostalgia sama film-film Batman dan Superman yang lama-lama.

Masih ada waktu, lho, untuk seenggaknya nonton Man of Steel dulu, sebelum masuk ke BvS. Tapi, kalau udah pada nonton, ya, tunggu dengan sabar aja deh kehadiran film BvS-nya. Dan jangan lupa, baca juga HAI Edisi 11 karena pembahasan Batman v Superman: Dawn of Justice udah super lengkap di sana. Tun to the tas, TUNTAS, bro!

Editor : Hai

PROMOTED CONTENT

Latest