Follow Us

6 Fitur Baru Google Docs yang Keren

- Senin, 14 September 2015 | 10:30
Google Docs
Hai Online

Google Docs

Google baru saja memperbarui aplikasi produktivitas miliknya, yaitu Docs, Sheets dan Slides. Ketiganya kini punya fitur yang menarik, mulai dari mengetik menggunakan perintah suara hingga membuat formulir.

Semua fitur tersebut tersedia dan bisa langsung digunakan siapapun tanpa terlalu bersusah payah.

Dilansir dari KompasTekno, ini dia ini enam fitur baru Google Docs, Sheets dan Slides.

1. Mengubah Suara Jadi Tulisan

Ini bisa dikatakan sebagai fitur paling menarik di Google Docs. Meskipun belum sempurnya, misalnya kamu akan kesulitan memerintahkan aplikasi memberikan tanda titik atau koma, tapi fitur ini sudah bisa dipakai dengan lancar.

Sempat dicoba dalam bahasa Indonesia. Saat mendiktekan kata-kata yang ingin diketik, nggak banyak kesalahan yang terjadi.

Kamu cukup membuka Google Docs dari web atau aplikasi Android untuk bisa mencoba fitur ini. Setelah aplikasi terbuka, bila menggunakan web, carilah opsi voice typing pada bilah Tools.

Bila menggunakn aplikasi Android, cukup tahan tombol spasi hingga muncul pilihan mode mengetik. Selanjutnya pilih voice typing dan mulainya mendiktekan ketikan Anda.

2. Riset Online

Fitur ini berguna saat kamu mengetik dan ingin mencari referensi atau Googling kata-kata tertentu. Cukup highlight kata-kata yang dibutuhkan, kemudian klik kanan dan pilih research atau gunakan ctrl + alt + shift + I. Kemudian pada sisi kanan layar akan muncul hasil pencarian Google menggunakan kata-kata yang kamu pilih.

Bila menggunakan aplikasi Androidnya, cukup highlight kata-kata yang dibutuhkan dan tekan tombol menu yang berbentuk tiga titik di sudut kanan atas. Dari sana akan muncul pilihan Research.

Hasil pencarian tersebut, baik berupa link atau gambar, sama-sama bisa disematkan langsung ke dalam tulisan kamu. Dengan demikian bisa menghemat waktu karena nggak perlu copy-paste ke Google Search untuk melakukan pencarian.

Halaman Selanjutnya

Baca Juga:
1 2

Source : Kompas.com

Editor : Hai Online

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest