Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Di Balik Pemotretan Jojo 'Keong Racun'

Eddy Suhardy/Alvin Bahar - Rabu, 14 Juli 2010 | 09:21
Di Balik Pemotretan Jojo Keong Racun
Eddy Suhardy/Alvin Bahar

Di Balik Pemotretan Jojo Keong Racun

Asal tahu saja, sejak hebohnya video lip sync Keong Racun yang melambungkan nama keduanya, baik Jojo maupun Sinta agak sulit dihubungi karena berbagai pertimbangan. Hai sempat mendatangi baik kampus Jojo maupun Sinta. Namun karena sedang memasuki semester pendek, kampus pun sepi tak jelas rimbanya. Hehehe...

Hai segera meluncur ke rumah Jojo di rumahnya di kawasan Cimahi beberapa waktu lalu. . Pucuk di cinta, ulam pun tiba. Sempat tertunda satu hari karena jadwal kuliah dan les Jojo yang amat padat, Hai akhirnya bisa bertemu langsung dengan cewek kelahiran Bandung 3 Mei 1991 ini. Saat ditemui, Jojo rupanya amat terbuka dan cenderung santai menyikapi efek dari video Keong Racun yang di-upload via YouTube. Ia sama sekali tak berusaha menutup diri atau sok jaim.

Gadis penyuka Lady Gaga ini baru terlihat canggung ketika sesi pemotretan tiba. "Aduh, harus difoto juga ya, Mas?" ragunya. Ya iya dong, Jo!

Di beberapa take awal, Jojo masih saja grogi ketika harus mengikuti arahan gaya dari Mas Ilham sang fotografer. Untungnya tak butuh waktu lama bagi Jojo untuk mantap bergaya di depan mata kamera. "Emang dasarnya si Jojo mah hobi difoto, sih!" aku mama Jojo yang melihat langsung sesi pemotretan di serambi rumahnya. Hasilnya? Jojo ternyata berbakat jadi seorang model!

Selepas pemotretan Jojo sebagai cover Hai edisi #29 yang akan terbit 19 Juli 2010, tim Hai pun tak mau ketinggalan mengabadikan momen nampang bareng Jojo. Kapan lagi, kan? Hehehe...

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x