Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Album Baru Beyonce Paling Cepat Laku Sepanjang Sejarah iTunes

Ega Hai - Selasa, 17 Desember 2013 | 03:27
Album Baru Beyonce Paling Cepat Laku Sepanjang Sejarah iTunes
Ega Hai

Album Baru Beyonce Paling Cepat Laku Sepanjang Sejarah iTunes

Album baru Beyonce laris terjual di seluruh dunia setelah dirilis via Itunes 13 Desember lalu. Album yang berjudul Beyoncé ini dirilis tanpa pemberitahuan apa-apa sebelumnya dan dalam waktu tiga hari sukses terjual 828,773 kopi. Hal ini menandai penjualan lagu tercepat sepanjang sejarah di iTunes.

Hal itu menandakan album tersebut sebagai album paling laku selama seminggu pertama dijual. Nggak cuma itu, Beyonce juga menduduki posisi pertama iTunes Store di 104 negara.

Visual album Beyonce tersebut meliputi kolaborasinya dengan Jay Z, Drake dan Frank Ocean. Dalam album tersebut juga ada lagu tentang anaknya Blue Ivy yang pada Januari mendatang berusia 2 tahun. Setiap lagu disertai dengan video klip dan tiga bonus klip lainnya.

"Aku melihat musik. Ini lebih dari apa yang aku dengar, saat aku terhubung dengan sesuatu, aku langsung melihat serangkaian gambar dengan perasaan atau emosi, kenanganku di masa kecil, entah itu tentang hidupku, mimpiku ataupun fantasiku. Kesemuanya terhubung ke dalam musik," tutur Beyonce, dilansir Digitalspy, Selasa (17/12).

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x