“Komposisinya lumayan berkembang dari hari pertama kita workshop. Kayak tumbuh terus dan akhirnya untuk jadi lebih komplitnya makan waktu lama. Pas sudah jalan pun, tiba-tiba kepikiran pakai orkestra. Lagunya sendiri belum sepenuhnya jadi, tapi gue kontak Erwin Gutawa," jelas Gerald lagi.
Baca Juga: One Piece Kini Tembus 1000 Chapter, Gerald Situmorang Ngaku Udah Ngikutin dari SMP Sampai Sekarang
Dari sanalah kemudian Erwin menyambut obrolan Gerald, dan kemudian berlanjut.
Untuk penggarapan dari awal rekaman bagian orkestra sendiri, 'Merayakan Fana' memakan waktu lebih dari satu tahun.
Gerald pun kemudian memaparkan bahwa di album ketiga ini Barasuara bakal jadi lebih megah lagi.
"Di elemen baru ini, kita ingin lebih megah dan semoga memberikan warna baru lagi. 'Merayakan Fana' ini adalah salah satu track yang bakal menggambarkan album ketiga kami bakal gimana," tutupnya.