Follow Us

Konser Kings Of Convenience di Jakarta 2023: Informasi Lengkap, Jadwal, Lokasi, Harga dan Cara Beli Tiketnya!

Nada Aprillia - Rabu, 28 Desember 2022 | 11:05
Informasi lengkap terkait konser Kings of Convenience di Jakarta 2023
Songkick

Informasi lengkap terkait konser Kings of Convenience di Jakarta 2023

HAI-ONLINE.COM – Kayaknya tahun depan bener-bener bakal menguji keuangan lo nih sob, karena Kings of Convenience juga bakal menggelar konser di Indonesia pada 2023.

Duo musisi asal Norwegia, Erlend Øye dan Eirik Glambek Bøe ini bakal menyapa para penggemarnya yang ada di Indonesia.

Konser ini menjadi kali ketiga Kings of Convenience menyambangi Jakarta.

Di mana sebelumnya mereka juga udah pernah menggelar konsernya pada 2007 dan 2010.

Baca Juga: Konser Simple Plan di Indonesia 2023: Informasi Lengkap, Lokasi, Jadwal, Harga dan Cara Beli Tiket

Dipromotori oleh Aksara Events, kabar segar itu diinformasikan langsung pada November lalu melalui akun Instagram mereka.

Intimate show dari Kings of Convenience itu digelar setelah mereka merilis album studio di 2021, “Peace of Love”.

JADWAL DAN LOKASI

Sesuai dari yang diberitakan Aksara Events, Kings of Convenience bakal melangsungkan konsernya pada 9 Maret 2023.

Intimate show itu bakal digelar di The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta, dan bakal dimulai pada pukul 17.00 – 22.00 WIB.

HARGA DAN CARA BELI TIKET

Tiket untuk konser Kings of Convenience sendiri udah mulai dijual pada 16 November 2022 lalu.

Di mana terdapat 2 kategori tiket, yaitu:

Early Bird = IDR 792.000

Regular = IDR 880.000

Baca Juga: Festival Pasar Musik 2023: Informasi Lengkap Lokasi, Jadwal, Line Up, Harga dan Cara Beli Tiket

Untuk membeli tiketnya, lo bisa langsung akses ke website tiket.com ini!

Dengan cara beli tiketnya sebagai berikut:

  • Klik link tiket.com di atas,
  • Pilih kategori tiket yang lo mau,
  • Jangan lupa baca syarat dan ketentuan yang berlaku,
  • Masukkan data diri lo (nama, email, dan lainya),
  • Klik konfirmasi, lalu pilih metode pembayaran yang lo mau,
  • Kalo udah dibayar, nantinya tiket yang lo beli bakal otomatis muncul di aplikasi. Lo juga bisa nemuin e-ticket konser Kings of Convenience pada kotak masuk email,
  • Lalu nantinya e-ticket bisa lo tukerin sama tiket fisik sesuai arahan lebih lanjut dari pihak promotor.

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest