Follow Us

Nggak Cuma Juara Dunia, Ini Deretan Rekor yang Dicetak Lionel Messi di Piala Dunia 2022

Reinaldy Royani - Senin, 19 Desember 2022 | 18:30
Deretan rekor yang dicetak Messi dalam gelaran Piala Dunia 2022!
Instagram @leomessi

Deretan rekor yang dicetak Messi dalam gelaran Piala Dunia 2022!

Messi berhasil melewati rekor milik Miroslav Klose dari Jerman.

  1. Mencetak gol di semua fase!
Gol Messi ke gawang Prancis yang dijaga Hugo Lloris mengukuhkannya sebagai pesepakbola yang berhasil mencetak gol di semua fase.

Ia mencetak gol selama membela Argentina di fase grup, 16 besar, perempat final, semifinal, termasuk final.

Dalam pertandingan final semalam, Messi membobol gawang Prancis lewat bola penalti di menit 23 dan 108.

Baca Juga: Jangan Harap Bisa Foto Bareng Pemain Sepak Bola di Piala Dunia Meski Dia Ada di Depan Lo, Seperti Ini Halangannya!

  1. Meraih 2 golden ball
Bola emas atau golden ball diberikan kepada pesepakbola yang menampilkan performa terbaik dalam suatu turnamen atau kompetisi.

  1. Menit bermain terbanyak di Piala Dunia
Yang terakhir, Messi juga memecahkan rekor sebagai pesepakbola asal Argentina dengan menit bermain terbanyak di Piala Dunia.

Catatan menit Messi bermain sebelum laga pamungkas semalam sudah mencapai 2.194 menit, jika ditotal dengan final, ia sudah bermain selama 2.315 menit di ajang World Cup.

Untuk catatan ini, Messi berhasil menyalip bintang Italia, Paolo Maldini yang bermain sebanyak 2.271 menit.

(*)

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest