Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Habis Syuting di Serial Limitless, Chris Hemsworth Bakal Hiatus Jadi Aktor!

Al Sobry - Rabu, 23 November 2022 | 08:00
Habis Syuting di Serial Limitless, Chris Hemsworth Bakal Hiatus Jadi Aktor!
Disney+

Habis Syuting di Serial Limitless, Chris Hemsworth Bakal Hiatus Jadi Aktor!

HAI-Online.com- Kabar adanya risiko penyakit Alzheimer, membuat aktor Chris Hemsworthkembalimengumumkan rencananya untuk mengambil hiatus sementara dari dunia akting.

Yap, aktor asal Australia itu memilih untuk segera beristirahat usai menyelesaikan syuting untuk serial dokumenter Disney+ barunya "Limitless".

Pria berusia 39 tahun itu bilang, dia memutuskan untuk mengambil cuti dari karirnya demi menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarganya ditambah lagi karena alasan adanya risiko Alzheimer.

"Pas bikinepisode tentang kematian dan gimana menghadapi kematian lo sendiri, itu bikin gue berkata, 'Ya Tuhan, gue belum siap untuk pergi,'" katanya dikutip dari Fox News, Senin (21/11/2022) kemarin.

Baca Juga: Eksklusif: Sempat Hiatus 4 Tahun, The Walters Sebut Alasan Ngeband Lagi Gara-Gara Lagunya Viral

Dari situ setelah selesai menjalani syuting serial itu, Chris menyadari bahwa dia belum siap untuk meninggalkan dunia ini dan keluarganya. Chris pun jadi ingin menghabiskan waktu bersama anak-anaknya sebelum mereka tumbuh dewasa dan mandiri meninggalkan rumah.

"Gue mau duduk dan ngerasain berada di ruang ini dengan penuh keheningan dan rasa syukur yang lebih besar. Dan kemudian Kalian mulai berbicara tentang anak-anak dan keluarga dan bilang, 'Ya Tuhan, mereka semakin tua, mereka tumbuh dewasa, dan saya terus kerja untuk film lain di atas film lain.' Sebelum kamu menyadarinya, mereka tahu-tahu udah 18 tahun, dan mereka telah pindah dari rumah," sambungnya.

Seperti yang digambarkan Chris Hemsworth, seri dokumenter enam bagian yang dikerjakannya itu membuat dirinya ikut menguji batas fisik dan mentalnya saat ia mengeksplorasi cara memerangi penuaan dan memperpanjang usia.

Saat syuting, Chris jadi sadar bahwa dia udah 8 sampai 10 kali lebih mungkin daripada rata-rata individu untuk mengembangkan penyakit Alzheimer.

Dalam episode kelima serial itu, ia juga bertemu dengan dokter Umur Panjang Dr. Peter Attia dan menjalani serangkaian tes genetik.

"Kami punya setiap tes darah yang bisa dilakukan. Dan kamu punya dua salinan APOE4. Satu set dari ibumu dan satu set dari ayahmu," kata Peter kepada Chris.

APOE4 sendiri adalah gen yang memiliki korelasi paling kuat dengan perkembangan penyakit Alzheimer; namun, tidak banyak yang diketahui tentang gen ini.

"Gagasan bahwa saya tidak akan dapat mengingat kehidupan yang saya alami, atau istri saya, anak-anak saya, mungkin adalah ketakutan terbesar saya," kata pemeran Thor itu jujur berbagi rasa dalam episodenya itu.

Chris jadi nggak mau kehilangan kesempatan berkumpul dan memgingat keluarganya, apalagi ia juga mengungkapkan bahwa kakeknya menderita penyakit tersebut.

Baca Juga: Bisa Buat Adu Nyali, Tonton Nih 3 Rekomendasi Film Horor Malaysia Terfavorit!

Oleh sebab itu, dia mengatakan bahwa film ini telah memberinya inspirasi untuk membuat perubahan signifikan dalam hidupnya. Dia juga mengungkapkan bahwa Disney+ menawarkan untuk memotong rekaman hasil tesnya dari episode tersebut agar tak perlu dibahas lebih lanjut oleh publik. (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x