Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Williams Siap Terjunkan Pebalap F1 Cewek Pertama, Susie Wolff!

Rian Sidik (old) - Senin, 24 Februari 2014 | 16:00
Williams Siap Terjunkan Pebalap F1 Cewek Pertama Susie Wolff
Rian Sidik (old)

Williams Siap Terjunkan Pebalap F1 Cewek Pertama Susie Wolff

Mimpi para penggemar Formula Satu untuk melihat pebalap cewek pertama berlaga di sebuah event resmi bakal segera terjadi. Salah satu tim papan tengah, Williams memastikan akan menerjunkan pebalap wanita mereka, Susie Wolff dalam dua sesi latihan bebas di akhir tahun 2014 ini.

Cewek asli Skotlandia tersebut dianggap sukses menjalankan tugasnya sebagai test driver pengembangan mobil-mobil Williams yang siap diturunkan di musim kompetisi tahun lalu dan tahun ini. Jika benar-benar terjadi, Williams benar-benar menepati janji mereka kala pertama kali merekrut Susie Wolff pada 2012 lalu.

Dilansir oleh Autosport, mantan pebalap DTM ini mengaku senang akan diberi kesempatan oleh Williams. "Saya berterima kasih atas dukungan dan kepercayaan Williams yang terus mereka tunjukkan kepada saya dan 2014 menjanjikan lompatan karier yang sangat penting bagi saya," ucap Wolff.

"Bersaing dalam dua sesi FP1 (latihan bebas pertama), dilanjutkan pengujian penuh musim ini akan menjadi langkah besar dan saya mengharap kesempatan untuk berada di belakang kemudi FW36 pada sesi lomba grand prix." jelasnya.

Soal apakah Wolff juga akan diturunkan pada ajang balapan seri, Williams belum memberikan konfirmasi. Yang jelas, ia akan menjadi pebalap cewek pertama di F1 sejak Giovanna Amati gagal melakukan debutnya di musim 1992.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x