Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sarah Shahi Cerita Casting Black Adam: Pas Casting Rasanya Kayak Bercanda Aja Gitu

Tanya Audriatika - Sabtu, 22 Oktober 2022 | 07:10
Sarah Shahi
IMDB

Sarah Shahi

HAI-Online.com - Pemeran Isis dalam Black Adam, Sarah Shahi cerita pengalaman casting Black Adam, dan ia menyebut saat itu rasanya seperti lelucon baginya.

Dalam wawancaranya bersama The Hollywood Reporter, Shahi cerita kalau dia dapet telpon pribadi dari Dwayne Johnson.

Tapi, Shahi sebut kalau dia butuh sedikit lebih banyak konfirmasi sebelum akhirnya mempercayai kabar baik itu.

"Tahu nggak lo? Gue benar-benar ikut audisi Sex/Life, dan gue harus merekam diri gue sendiri sebanyak lima kali," ujar Shahi dikutip dari Comicbook, Jumat (21/10/2022).

Ia melanjutkan, "Jadi Sex/Life mungkin jadi proses casting tersulit yang pernah gue jalani, sedangkan Black Adam tuh proses casting termudah gue,” ungkapnya.

Baca Juga: Sutradara Black Adam: Rencananya Pertarungan Superman vs Black Adam Bakal Dijadiin Cerita Panjang

Ketika ia syuting Sex/Life, Shahi mengatakan kalau ia merekam dirinya di Toronto untuk sebuah film yang nggak ia ketahui sama sekali.

“Gue bahkan nggak tahu judulnya. Jadi gue ikut audisi dengan dua adegan yang sangat nggak mencolok, dan kemudian dunia ditutup.

Dia melanjutkan, “Jadi hal berikutnya yang gue tahu, gue dapet telepon, 'Ingat film yang kamu tonton?' dan gue nggak begitu ingat karena itu beberapa bulan setelah gue ikut audisi. Tapi mereka bilang, 'Ya, mereka mau ketemu sama kamu, dan ini adalah proyek Black Adam dengan Dwayne Johnson.' Dan itu terdengar begitu nyata.”

“Kedengarannya kayak gue lagi di prank atau semacamnya. Itu nggak kedengeran kayak nyata buat gue," pungkasnya. (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x