Batu antariksa yang menghantam Mars memicu munculnya beragam kawah. Nah, kawah-kawah Mars itu pun punya nama, bahkan daerah Indonesia jadi nama kawah Mars.
Penamaan ini nggak ngasal lho. Nama untuk kawah di planet Mars, harus disetujui oleh International Astronomical Union (IAU). Jadinya, nama-nama kawah ini sudah resmi.
Oh iya, untuk kawah-kawah kecil (ukurannya sekitar 60 km atau lebih kecil) memang sudah ditetapkan untuk menggunakan nama-nama kota kecil dan desa di dunia. Daerah-daerah tersebut juga harus punya penduduk sejumlah 100 ribu orang atau kurang.
Terus, daerah Indonesia jadi nama kawah Mars di mana saja? Ini dia...