HAI-ONLINE.COM -Perlu diketahui, pada hari ini tanggal 5 Oktober diperingati sebagai Hari Guru Sedunia atau World’s Teacher Day.
Untuk itu, HAI merangkum 5 guru/sensei yang punya peran penting dalam serial Naruto! Siapa saja mereka? Yuk simak daftarnya di bawah ini!
5. Hiruzen Sarutobi
Selain dikenal sebagai Hokage Ketiga, Hiruzen juga punya gelar sebagai The Professor karena mampu menguasai lima elemen. Selain itu, dia juga menjadi sensei dari tiga Sannin Legendaris seperti Orochimaru, Tsunade, dan Jiraiya.
Ia bahkan mendapatkan pujian dari Hashirama karena telah mendidik shinobi sehebat Orochimaru yang bisa membangkitkan 4 Hokage pendahulu.
4. Kakashi Hatake
Sebagai ninja yang sempat dikenal sebagai Kakashi Si Ninja Peniru yang sangat kejam, sifat Kakashi mulai melunak saat menjadi guru untuk tim 7 yang berisikan Naruto, Sasuke, dan Sakura.
Sempat gagal menyelamatkan Sasuke dari kegelapan, Sang Hokage Keenam berhasil membimbing ketiga muridnya ini menyegel musuh terakhir, Kaguya dan turut membantu Naruto membawa rekan satu timnya kembali ke desa setelah melakukan pertarungan penentuan di akhir cerita anime-nya.
3. Might Guy
Mungkin banyak dari kita yang sempat underestimate sama ‘Guru Alis Tebal’ yang hobinya koar-koar kalo dia adalah rival yang lebih kuat dari Kakashi ini.
Determinasi Guru Guy yang nggak perlu diragukan lagi membuatnya dinobatkan menjadi pengguna teknik Taijutsu terkuat di serial Naruto.
Sampai-sampai, ia berhasil memukul mundur sementara Madara Uchiha yang bertransformasi menjadi Rikudou Sennin kedua dengan jurus Gerbang Kedelapannya.
2. Jiraiya
Selain menjadi sensei dari Hokage Keempat, Minato, sang Petapa Katak dari Gunung Myoboku, Jiraiya juga turut bertanggung jawab mendidik dua muridnya yang mengubah dunia ke arah kehancuran (Nagato) dan perdamaian (Naruto).
Sudah seperti sosok kakek kandung dari Naruto, Jiraiya secara nggak langsung adalah orang yang memberikan nama itu setelah Minato membaca buku'Tales of the Gutsy Ninja'karangannya.
Saat Jiraiya harus mati di tangan Pain, terlihat kesedihan mendalam dirasakan oleh Naruto yang kehilangan 'Petapa Genit' yang menjadi panutannya dalam menjadi shinobi. Bahkan sampe sekarang ia menjadi Hokage Ketujuh, Naruto masih sering mengunjungi makam sang guru yang berjasa membuatnya menjadi kuat.
1. Iruka Umino
Agaknya Naruto nggak akan bisa menjadi shinobi kuat dan berhati mulia seperti sekarang tanpa adanya sosok Guru Iruka! Gimana nggak? Ia adalah orang pertama yang mengakui Naruto sebagai shinobi Konoha yang kuat dan bukan sekadar jelmaan Rubah Ekor Sembilan yang bersemayam di dalam tubuhnya.
Meskipun nggak sekuat shinobi-shinobi di atas, Naruto palingrespectsama Iruka karena berkat jasanya lah, ia bisa menngembangkan jurus terkuatnya, 'khotbah no jutsu'.
Karena mendapatkan kasih sayang Iruka lewatketulusan juga sering ditraktir ramen, Iruka diminta Naruto untuk menjadi 'ayah' dalam pernikahannya dengan Hinata Hyuga.
(*)