Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

One Piece Film: Red Sukses Jual 3 Juta Tiket di Jepang bikin Nggak Sabar Nonton di Indonesia!

Arlingga Hari Nugroho - Senin, 15 Agustus 2022 | 18:05
Film One Piece Film: Red berhasil menjual lebih dari 3,6 juta tiket pada hari ke-8, Sabtu (13/8) lalu.
mantan-web.jp

Film One Piece Film: Red berhasil menjual lebih dari 3,6 juta tiket pada hari ke-8, Sabtu (13/8) lalu.

HAI-ONLINE.COM -One Piece Film: Red dikabarkan telah berhasilmengumpulkan 5 miliar yen dari penjualan tiket selama pemutaran di Jepang.

Dilansir dari Anime News Network, film ini berhasil menjual lebih dari 3,6 juta tiket pada hari ke-8, Sabtu (13/8) lalu.

"Staf dan pemeran anime One Piece Film Red mengumumkan pada hari Sabtu bahwa film tersebut telah menghasilkan lebih dari 5 miliar yen (sekitar US$37 juta). Hingga Sabtu, film tersebut telah terjual lebih dari 3,6 juta tiket," tulisnya.

Kabar ini disampaikan langsung pada saat acara penyambutan di teater Marunochi Toei, Tokyo.

Baca Juga: Eiichiro Oda Ungkap Sosok Misterius Shanks dan Masa Lalunya di One Piece Film: Red!

Sebelumnya pada pekan pertama, film ini juga telah menjual 1,58 juta tiket seharga 2,254 miliar yen(sekitar US$16,7 juta) dan menduduki peringkat #1 di box office Jepang sepanjang tanggal 6 hingga 7 Agustus lalu.

Film ini menghasilkan 78% lebih banyak dalam dua hari pertama dari film sebelumnya One Piece Stampede(2019)yang sukses dalam tiga hari pertama.

Selain itu, One Piece Film: Redtelah ditayangkan di IMAX pada 27 bioskop di Jepang yang dimulai bersamaan dengan pemutaran reguler.

Film ini juga punya kualitas penayangan MX4D, 4DX, dan Dolby Atmos pada hari pembukaan.

Baca Juga: Simak 5 Spoiler Menarik yang Harus Lo Tahu Sebelum Nonton One Piece Film: Red!

Selanjutnya, perusahaan Crunchyroll akan memutar secara teatrikal film ini di Amerika Serikat, Kanada, Australia, dan Selandia Baru pada musim gugur.

Film yang disutradarai oleh Goro Taniguchi ini juga rencananya bakal tayang di Indonesia.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x