HAI-ONLINE.COM - Yang namanya fans yang tergabung dalam fanbase, pastinya lebih beda dibanding fans biasa.
Contohnya seperti sejumlah fanbase ini. Bisa dibilang mereka bisa ngebawa fandom ke tingkat yang lebih tinggi berkat kecintaannya terhadap band.
Berkat mereka, para band yang mereka cintai jadi lebih dikenal masyarakat dan diapresiasi.
Baca Juga: Aneh Tapi Nyata, 5 Musisi Ini Ternyata Membenci Penggemarnya Sendiri
Nah, di bawah ini HAI mau kasih liat lo 5 fanbase palingtotal dari band rock dan metal, serta beberapa aspek budaya mereka yang bikin mereka unik!
Slipknot
Slipknot berhasil bikin fanbase mereka kayak cult, dan mulai terkenal di akhir 1990-an dan awal 2000-an.
Penggemar mereka kemudian dikenal sebagai "Maggots", istilah yang diciptakan oleh Shawn "Clown" Crahan.
"Gue emang menjulukinya, itu karena mereka 'memberi makan Slipknot'," ujar Shawn dalam sebuah episode di Loudwire.
Maggots ini ya benar-benar kayak belatung: selalu ngumpul di manapun Slipknot main, menyita perhatian, dan tentunya super total!
"Dulu gue sering mempelajari belatung, di tempat tinggal gue selalu ada rusa mati.. Ada satu waktu tertentu gue ngerekam rusa mati dan belatung itu bekerja penuh. Mereka terkonsentrasi di area ini, dan gue bakal ngelihat mereka semua tersusun vertikal, dan rapet banget, kayak pohon yang berdiri lurus ke atas dan ke bawah.. Keliatannya kayak sekelompok anak yang baru aja dihancurkan, dan kemudiaan mereka berada di atas satu sama lain," tambah salah satu pentolan Slipknot itu.