Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tom Cruise dan Aktor Top Gun: Maverick Pakai Hanbok Ala Idol K-Pop!

Reinaldy Royani - Senin, 20 Juni 2022 | 21:05
Para aktor Top Gun: Maverick mengenakan bomber hanbok dalam promo red carpet film di Korea Selatan
-

Para aktor Top Gun: Maverick mengenakan bomber hanbok dalam promo red carpet film di Korea Selatan

HAI-ONLINE.COM -Aktor Tom Cruise dan para bintang pemain Top Gun: Maverick tampil kece layaknya idol K-Pop dengan memakai jaket bomberhanbok saatsedang berada dalam red carpet perilisan film di Korea Selatan. Selain Tom Cruise, acara ini juga dihadiri Miles Teller, Glen Powell, Jay Ellis, dan Greg Tarzan Davis, dan produser film Jerry Bruckheimer.

Perilisan sekuel film Top Gun tahun 1980-an ini akan dirilis di Korea Selatan pada 22 Juni 2022 besok. Sebagai perayaan perilisan dan hadiah untuk para pemain, pihak penyelenggara memberikan hadiah untuk para aktor.

Melansir dari Allkpop, Sebuah hanbok jaket bomber bermotif Jubah Naga atau Gonryongpo dipilih sebagai hadiah untuk para aktor kelas atas tersebut. FYI, jubah ini biasanya dikenakan oleh para Raja di DInasti Korea.

Baca Juga: Jadi Film Terlaris 2022, Top Gun: Maverick Salip Doctor Strange 2!

“Ini luar biasa! Sangat keren,” ujar Tom Cruise.

Nah Gonryongpo atau hanbok ini sering terlihat di drama Korea bertemakan kerajaan, dan desain yang diberikan kepada Tom Cruise cs ini juga jadi salah satu yang sering muncul di drakor, makanya kelihatan familiar sob!

Setelah mereka semua mengenakanhanbok,tujuh aktor keren ini menghadap ke belakang menunjukkan logo di bomber sambil berpose.

"Kami adalah band K-Pop baru," kata Miles Teller sambil berpose.

Penampilan aktor-aktor keren ini dalam balutan busana budaya Korea mendapatkan banyak respon positif dari netizen.

Nah, lo setuju nggak nih kalau aktor Top Gun: Maverick pada bikin band atau grup K-Pop? Pasti bakalan keren banget! (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x