Follow Us

Wacana Ring Tinju bagi Pelajar Tawuran di Tangsel Disiapkan Pemkot, Ada yang Berani?

Al Sobry - Kamis, 07 April 2022 | 11:23
Wacana Ring Tinju bagi Pelajar Tawuran di Tangsel Disiapkan Pemkot, Ada yang Berani?

Wacana Ring Tinju bagi Pelajar Tawuran di Tangsel Disiapkan Pemkot, Ada yang Berani?

HAI-Online.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan bakal menyiapkan ring tinju untuk mengatasi maraknya tawuran antarpelajar yang terjadi pada belakangan waktu ini.

Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie mengatakan, rencana tersebut bakal jadi wacana yang dibahas terlebih dahulu dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Tangsel.

"Saya akan bahas dengan ketua KONI Tangsel dan pengurus Pertina Tangsel untuk menyalurkan energi anak-anak yang suka tawuran tersebut," ujar Benyamin dikutip dsri wawancara Kompas.com, Rabu (6/4/2022).

Baca Juga: Baru Pulih dari Cedera, Marc Marquez Menang Lagi di Sirkuit COTA Amerika

Lewat diadakannya ring tinju untuk pelajar penyuka tawuran, satu lawan satu diharapkan akan berubah nyalinya.

"Mudah-mudahan ada yang bisa berprestasi dan menjadi atlet tinju nantinya," lanjut dia.

Selain itu, Pemkot Tangsel berencana menggandeng kepolisian untuk memberikan pemahaman soal hukum bertawuran.

Benyamin berharap, nantinya akan muncul atlet-atlet tinju berbakat melalui proses seleksi.

"Saya akan bahas juga dengan Pak Kapolres supaya diberi pemahaman hukum. Sehingga mereka bukan saja akan menjadi atlet, tapi juga dapat menjadi motivator bagi teman-temannya yang lain," kata Benyamin lagi.

Adapun lokasi ring tinju masih dalam tahap pembahasan. "Paling tidak aula serbaguna Kecamatan Pondok Aren bisa digunakan," pungkasnya. (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest