Follow Us

Gak Boleh Teriak dan Tepuk Tangan di Konser Offline BTS 2022, Gantinya Penonton Pakai Alat Clapper Ini

Al Sobry - Jumat, 11 Maret 2022 | 17:12
BTS

BTS

HAI-Online.com - Nggak cuma sekolah yang punya aturan pembatasan belajar di kelas 50 persen di masa pandemi, pada konser offline BTS di Korea aturannya lebih ketat lagi, guys!

Sebagai gantinya, pihak agensi BTS telah menyediakan alat clapper yang dapat menyala dan menirukan suara teriakan penonton untuk bereaksi di pertunjukan konser BTS.

Clapper

Clapper

Nggak cuma itu, peraturan lain dari Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea Selatan agar tetap menjaga jarak adalah pembatasan jumlah penonton yang diperbolehkan masuk hanya sebanyak 15.000 orang saja per pertunjukan, walaupun stadion itu sesungguhnya dapat menampung 70.000 orang lebih.

“Tempat duduk untuk pertunjukan langsung akan mematuhi peraturan jaga jarak yang diimbau oleh pemerintah daerah. Acara konser dapat berubah atau dibatalkan tergantung pada tingkat social distancing,” bunyi pihak agensi seperti dilansir dari Variety.

Meski sudah ditemukan solusi oenghanti teriakan di alat clapper, nyatanya salah satu member BTS, Jungkook mencurahkan kekhawatirannya melihat penonton konser mereka duduk tenang.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest