Follow Us

Rayakan HUT ke-30 Dewa 19 Bakal Tur Konser Prokes 2022 dari Bekasi sampai Kuala Lumpur

Al Sobry - Rabu, 13 Oktober 2021 | 08:23
Rayakan HUT ke-30 Dewa 19 Bakal Tur Konser Prokes 2022 dari Bekasi sampai Kuala Lumpur

Rayakan HUT ke-30 Dewa 19 Bakal Tur Konser Prokes 2022 dari Bekasi sampai Kuala Lumpur

HAI-Online.com - Membuat konser langsung memang masih menjadi problematika para musisi Indonesia, namun Dewa 19 mengaku telah menyiapkan konser ke 30 kota dengan prokes yang ketat.

Tur konser ini pun dalam rangka moemn yang spesial yaitu merayakan HUT ke-30 Dewa 19.

"Kita ingin menindaklanjuti konser online yang sudah kita lakukan, itu adalah tahap awal di mana puncaknya ada di tahun 2022," kata Ahmad Dhani, dalam jumpa pers, Selasa (12/10/2021) kemarin.

Baca Juga: Menutup Tahun, Fiersa Besari Bakal Rilis Album Baru 20:20

"Tahun 2022 adalah tahun yang ke-30 untuk Dewa 19 berkarya selama 30 tahun," lanjutmya sebagaimana dikutip dari Tribunnews.

Tur konser langsung ini, tentu juga melihat dari tingkat kasus positif covid-19 di setiap kota-kota yang akan dikunjungi Dewa 19.

"Kita berharap pandemi ini segera berakhir dan turun sehingga di rahun 2022 kita (Dewa 19) bisa melaksanakan konser dengan prokes," kata ayah Al, El, Dul.

"Maka dari itu kita harus pede mencanangkan konser menyambut 30 tahun karier Dewa 19," tegasnya.

Pagelaran musik memperingati 30 tahun Dewa 19, seperti dipaparkam Dhani ke awak media adalah sebagai bukti masih eksisnya grup band yang digawanginya sejak masa SMAnya dulu di Tanah Air.

Dari itu, Ahmad Dhani bakal memersiapkan konser 3 dekade ini untuk terus menghibur para penggemarnya tidak hanya di dalam negeri tapi juga di luar Indonesia.

"Itu bukan sesuatu yang mudah untuk terus eksis, maka dari itu kita menyongsong tahun yang bahagia ini dengan gegap gempita semoga tidak ada halangan," ungkapnya lagi.

Belum nanyak bocoran soal tur konsernya nanti, namun Ahmad Dhani mengungkap bahwa Dewa 19 bakal berkolaborasi dengan event organizer lokal untuk mensukseskan konser tur di setiap daerah termasuk luar negeri yaitu Singapura dan Malaysia.

Baca Juga: Album Music for Adventure Dirilis Eiger x Endank Soekamti cs untuk Selamatkan Orangutan

"Dari 30 kota kami umumkan 3 kota sudah ada EO lokalnya, Kuala Lumpur, Singapura, Bandung. 27 kota lainnya Lampung, Medan, Aceh, Padang, Kab Bekasi, Bekasi Kota, Kab Bekasi Cikarang, Cilegon, Solo, Semarang Jogja, Bali, Samarinda, Pontianak," tutupnya. (*)

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest