Baca Juga: 15 SMK dengan Nilai Rerata UTBK 2021 Tertinggi se-Indonesia, Ada Sekolahmu?
2. Profesi Arsitek Artificial Intelligence (AI)
Profesi ini banyak tersedia di negara maju, tetapi di Indonesia profesi ini cukup asing. Tugas utama arsitek AI adalah mengukur kinerja AI yang telah dibuat dan mempertahankan keberlanjutan AI tersebut. Tentu kalo lo mau menggeluti karier di profesi ini, lo mesti ada background atau keahlian di bidang komputer.
Menurut Emerging Jobs Linkedin 2020, profesi ini masuk ke dalam tiga teratas pekerjaan yang paling berkembang di Amerika Serikat. Namun di Indonesia cuma ada satu perguruan tinggi yang menyediakan jurusan AI yaitu di Universitas Indonesia (UI). Nah, kalo lo tertarik profesi AI, lo bisa memilih jurusan kuliah bidang teknologi seperti Teknik Informatika, Ilmu Komputer dan lain-lain.
3. Profesi Analis Data
Mungkin lo pernah denger tau soal profesi analis data, karena baru-baru ini sudah cukup dikenal di Indonesia. Tugas profesi ini yaitu menerjemahkan data menjadi laporan yang nantinya digunakan untuk proses manajemen dan pengolahan data di perusahaan.
Untuk bisa menjadi analis data, beberapa ilmu pemrograman harus dikuasai. Seperti structured query language (SQL), Python, Microsoft Excel dan software visualisasi data lainnya. Untuk bisa berprofesi sebagai analis data, lo bisa memilih jurusan Data Science.
Nah, itu tadi 3 profesi penting yang masih sepi peminat di Indonesia. Kalo lo minat menggeluti profesi tersebut, lo mesti tau ilmu apa aja yang dibutuhkan agar bisa menjadi ahli di bidang tersebut.
Baca Juga: Inilah 10 SMA Terbaik di Depok dan Bogor Berdasarkan Rerata Nilai UTBK 2021
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul"3 Profesi Penting yang Masih Sepi Peminat di Indonesia"