Follow Us

Fleets Dihapus, Tiktok Malah Mau Rilis Stories

Hanif Pandu Setiawan - Jumat, 06 Agustus 2021 | 10:00
Tangkapan layar TikTok Stories yang dibagikan Matt Navarra.
Matt Navara/Twitter

Tangkapan layar TikTok Stories yang dibagikan Matt Navarra.

HAI-Online.com – Fitur story tampaknya masih menjadi hal yang menarik buat beberapa platform media sosial, nggak terkecuali TikTok.

Keputusan Twitter buat menghilangkan fitur story-nya, Fleets baru-baru ini pun sepertinya nggak membuat TikTok ragu untuk mencoba fitur yang dipelopori oleh SnapChat ini.

Kabar munculnya fitur story untuk TikTok tersebut pertama kali muncul ke publik setelah Matt Navarra, seorang konsultan media sosial mengunggah screenshots penampakan fitur yang diberi nama ‘TikTok Stories’ ini.

“Stories adalah cara baru untuk berinteraksi dengan fans kalian,” demikian yang tertulis pada foto tangkapan layar tersebut.

Screenshots tersebut juga menunjukkan user interface TikTok yang memungkinkan pengguna membuat stories dengan cepat dan mudah lewat fitur kamera barunya lewat keterangan “Bagikan highlights harian yang menghilang setelah 24 jam.”

Baca Juga: Twitter Hapus Fitur Fleets Hari Ini, Harus Seneng atau Sedih, Nih?

Nggak cuma tangkapan layar, Navarra juga membagikan sebuah video screen recording milik @amanfirdaus yang menunjukkan gimana Tiktok Stories bekerja.

“(Video-video) TiktTok yang muncul sementara bakal segera datang. Ini akan jadi populer,” cuit Navarra via akun Twitter-nya pada Kamis (5/8/2021).

Baca Juga: Instagram Perpanjang Durasi Reels Jadi 60 Detik, Makin Mirip TikTok?

TikTok sendiri belum mengumumkan apapun terkait fitur stories tersebut. Bisa jadi fitur tersebut masih dalam tahap uji coba bagi pengguna tertentu.

Namun, melihat kesuksesan sejumlah platform lain dalam mengaplikasikan fitur story, bukan nggak mungkin membuat TikTok tergiur untuk meniru tren tersebut dalam waktu dekat guna mendorong penggunanya agar lebih rajin ngonten.

Gimana tanggapan kalian tentang Tiktok Stories ini, guys? Yay or nay? (*)

Baca Juga: WhatsApp Punya Fitur View Once untuk Foto dan Video Sekali Lihat, Begini Caranya

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest