Follow Us

Dari Neil Young Sampai Beach Boys, Musisi Veteran Ini Jual HAKI ke Pihak Lain

Bagas Rahadian - Sabtu, 20 Februari 2021 | 18:35
Neil Young
Ultimate Classic Rock

Neil Young

HAI Online.com - Band rock legendaris, The Beach Boys, telah menjual hak atas kekayaan intelektualnya kepada pihak lain.

Sebelum pelopor genre surf rock tersebut, terdapat sejumlah nama musikus kenamaan dunia yang juga menyerahkan hak ciptanya kepada pihak lain.

Dalam beberapa bulan terakhir, nama-nama seperti Bob Dylan, Neil Young, Stevie Nicks dan Lindsey Buckingham telah menjual hak atas segala macam properti berkenaan dengan produk kreatif mereka.

The Beach Boys sendiri telah menjual hak atas seluruh produk atas nama brand mereka ke Iconic Artists Group milik veteran industri musik, Irving Azoff.

Baca Juga: Simak Aksi Bintang Pop Kelly Clarkson Bawain 'Times Like These' Foo Fighters

Melansir dari NME, dengan jumlah yang dibayarkan yang belum diungkap ke publik, Azoff kini memiliki rekaman master dari lagu-lagu Beach Boys hingga hak atas nama Beach Boys sendiri.

Hak penerbitan untuk lagu-lagu dan semua barang memorabilia band tersebut juga milik Azoff per tahun ini. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest