Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Viral Ajakan Bule untuk Pindah ke Bali Saat Pandemi, Perspektif Hidup Murah dan Perizinan Ilegal pun Mencuat

Al Sobry - Senin, 18 Januari 2021 | 10:08
Viral Ajakan Bule untuk Pindah ke Bali Saat Pandemi, Perspektif Hidup Murah dan Perizinan Ilegal pun Mencuat
Tribunnews

Viral Ajakan Bule untuk Pindah ke Bali Saat Pandemi, Perspektif Hidup Murah dan Perizinan Ilegal pun Mencuat

HAI-Online.com-Lagi heboh cuitan seorang warga Amerika yang mengajak bule untuk pindah ke Bali pada saat pandemi. Tentu saja, cuitan itu memicu perdebatan hangat dan jadi obrolan paling ramai di Twitter.
Nggak heran, kata kunci 'Bali' pun Trending karena ulah wanita Amerika-Afrika yang terus mengajak bule mendatangi Bali saat pandemi Covid-19 begini. Isu perizinan palsu pun berkeliaran dibahas netizen.

Awalnya,pengguna Twitter bernama Kristen Gray cerita bahwa dia telah pindah dari Los Angeles ke Bali karena tidak kunjung dapat mendapat pekerjaan tetap, padahal di negaranya dia sudah berusaha mencari ke sana kemari.

Baca Juga: Mau Ngerayain Malam Tahun Baru di Pantai Bali, Sekelompok Bule Dibubarkan Paksa Oleh Aparat

Kemudian, saat dia pindah dan tinggal ke Bali bersama pacarnya (perempuan) selama enam bulan, kehidupannya berubah.

Kristen Gray mengaku waktu itu sedang kehabisan uang dan berjuang mencari kerjaan sepanjang 2019.

Setelah itu dia memutuskan untuk memesan tiket sekali jalan ke Bali dan membuka usaha.

Permasalahan muncul saat dia membandingkan biaya hidup, termasuk sewa apartemen di Los Angeles dengan Bali yang ibarat langit dan bumi.

Lalu, meloncat pada Maret, saat pandemi sedang memuncak, dia memutuskan tetap tinggal dan menanti wabah selesai.

Ditambah lagi, dia menguraikan beberapa manfaat tinggal di Bali: seperti keselamatan, biaya hidup yang murah dan gaya hidup mewah (untuk orang Barat), ramah orang LGBT, serta komunitas warga Afrika-Amerika di Bali.

Baca Juga: Produser Musik Phil Spector, Pembunuh Aktris Lana Clarkson Dinyatakan Meninggal di Usia 81 Tahun

Nah, Kristen Gray juga melihat Bali sebagai tempat pelarian dari problematika kehidupannya, termasuk kondisi masyarakat Afrika-Amerika yang di matanya kelas dua.

Masalah utama muncul, saat Kristen Gray mengajak semua bule datang ke Bali untuk menemukan tempat kedamaian.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x