Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Phoenix Isyaratkan Album Ketujuh Mereka Segera Rilis Tahun Ini

None - Kamis, 14 Januari 2021 | 19:30
Phoenix
NME

Phoenix

HAI - ONLINE.COM- Grup band asal Prancis, Phoenix mengisyaratkan bahwa mereka sedang dalam proses pengerjaan untuk album terbaru mereka

Phoenix sendiri telah merilis satu-satunya single 'Identical' di musim panas tahun lalu, dan belum merilis album penuh lagi sejak 'Ti Amo' tahun 2017.

Baca Juga: Matt Helders Bocorin Arctic Monkeys Akan Segera Rilis Album Baru

Dilansir melalui akun Instagram resmi band (12/01); Phoenix memposting video hitam-putih pendek (difilmkan oleh Guillaume Delaperriere) yang menunjukkan band tersebut tengah memainkan materi mereka di Musée des Arts Décoratifs di Paris.

"New Year, new studio," band itu memberi caption pada postingan tersebut. Mereka juga melengkapinya dengan tagar # 7, yang seakan mengkonfirmasi kalo mereka emang sedang mengerjakan album ketujuh mereka.

Menurut pentolan Phoenix Thomas Mars, 'Identical' - yang dirilis sebagai bagian dari OST dari film besutan Bill Muray, “On The Rocks” - akan masuk dalam album terbaru mereka mendatang yang berjudul "somehow".

Pada saat perilisan single tersebut, Mars mengemukakan paparan tentang seperti apa Phoenix nanti di album ke 7 mereka: “Tidak ada perbedaan mencolok dan album ini bisa jadi seperti album pertama, 'United', yang memiliki lagu-lagu yang banyak mengeksplorasi heavy metal dan country. ", pungkasnya.

Kembali pada bulan Desember 2019, Motorbass Studio – sebuah studio di Paris milik mendiang kolaborator Phoenix yang terakhir, Philippe Zdar – juga memberikan konfirmasi bahwa Mars dan rekannya sedang mengerjakan materi baru di sana.

Grup tersebut memberikan penghormatan kepada Zdar pada bulan Juni 2019 lalu setelah dia meninggal, menulis: “Philippe adalah seorang legendaris. Tentu saja, musik kami dan Phoenix sendiri sangat berhutang banyak kepadanya, dia yang menghabiskan ratusan jam untuk mengangkat eksistensi kami dengan seluruh nafas, bakat, dan kebaikannya”.

Penulis: Mohammad Farras Fauzi

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x