Follow Us

Mau 'Go Internasional' Kayak Agnez Mo, Tipsnya Simple: Jangan Banyak Nyinyir!

Bagas Rahadian - Senin, 21 Desember 2020 | 17:00
Agnez Mo Berebut Voting Jadi yang Terbaik di Asia Tenggara Pada Ajang MTV Europe Musik Award 2020

Agnez Mo Berebut Voting Jadi yang Terbaik di Asia Tenggara Pada Ajang MTV Europe Musik Award 2020

HAI Online.com - Mungkin telah menjadi impian setiap penyanyi, seniman, ataupun orang biasa untuk menorehkan reputasi di luar negara sendiri atau 'go internasional'.

Penyanyi Agnes Monica, yang kini dikenal dengan moniker Agnez Mo, menjadi salah satu yang berhasil mewujudkan hal tersebut.

Tapi, apa sih formula yang dibutuhkan seseorang seniman atau siapapun yang ingin menembus kancah internasional?

Tips untuk itu pun dibagikan oleh Agnez Mo sebagai seorang yang terbukti telah sukse meraih mimpi-mimpi masa kecilnya untuk menembus kancah luar negeri.

"Satu, jangan terlalu banyak ngurusin orang, jangan terlalu banyak nyinyirin orang, mendingan ngaca dulu," ucap Agnez dikutip dari YouTube Diaz Hendropriyono, Senin (21/12).

Agnez membuktikan apa yang tampak tidak mungkin untuk dicapai, akhirnya bisa diraihnya dengan kerja keras.

Steve Aoki dan Agnez Mo bakal rilis single kolaborasi
Instagram/steveaoki

Steve Aoki dan Agnez Mo bakal rilis single kolaborasi

Dengan bercermin, melihat ke dalam diri sendiri, mengkritisi diri sendiri, pasti ke depannya akan membuat segala sesuatunya menjadi lebih baik.

"Dari pada kita cuman 'ah elu mestinya..' why don't you criticize yourself apa yang semestinya lu lakuin sendiri," kata pelantun "NANANA" itu.

Karena dengan mengkritisi diri sendiri, seperti yang Agnez lakukan selama ini, orang akan fokus pada cara meningkatkan kualitas diri mereka sendiri, dibanding harus menilai orang lain.

"Makanya kenapa saya enggak pernah ngurusin orang, karena itu satu, ngabisin energi, satu ngabisin waktu, dan capek-capekin diri," sambung penyanyi kelahiran tahun 1986 itu.

Source : Kompas.com

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest