Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Demo Mahasiswa Tolak UU Cipta Kerja Hari Ini Bentrok di Harmoni, Polisi Tembakan Gas Air Mata Berkali-kali

Al Sobry - Kamis, 08 Oktober 2020 | 14:56
Bentrokan pendemo di Harmoni, Polisi Tembakan Gas Air Mata Berkali-kali

Bentrokan pendemo di Harmoni, Polisi Tembakan Gas Air Mata Berkali-kali

HAI-Online.com-Hari ini, Kamis (8/10/2020), ribuan massa buruh dan mahasiswa dari berbagai elemen dan universitas kembali menggelar aksi unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja.

Unjuk rasa kali ini digelar lebih besar karena tiga hari sebelumnya unjuk rasa dilakukan oleh para buruh saja.

Massa kini sudah merangsek ke Gedung Istana. Namun, ribuan pendemo tertahan di kawasan Harmoni.

Baca Juga: Belasan Pelajar SMK yang Ditangkap Polisi Karena Ikut Berdemo UU Ciptaker Reaktif Covid-19

Mereka berusaha untuk bernegosiasi namun keinginan pendemo untuk mendekat ke istana tetap dilarang polisi.

Tak ayal, kericuhan pun terjadi hingga polisi menambakkan gas air mata berkali-kali.

Disaksikan dari Live KompasTV, londisi jalan di sekitar Harmoni pun sampai saat ini masih dipenuhi kabut asap gas dan bentrokan pendemo-aparat masih berlangsung.

"Apabila usul ditolak tanpa ditimbang, suara dibungkam, kritik dilarang tanpa alasan, dituduh subversif dan mengganggu keamanan, maka hanya ada satu kata, lawan," kata Remy Hastian, koordinator Pusat Aliansi BEM dalam siaran tertulisnya.

Simak situasi terkini dari seputar Istana Negara dalam tayangan langsung Kompas TV berikut ini.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x