Follow Us

PSBB Diperpanjang, Musisi Kafe Demo: Sudah 4 Bulan Nggak Ada Penghasilan

Annisa Putri Salsabila - Kamis, 09 Juli 2020 | 15:40
Nggak ada penghasilan selama PSBB, para musisi kafe ini unjuk rasa di depan balai kota
tribunnews.com

Nggak ada penghasilan selama PSBB, para musisi kafe ini unjuk rasa di depan balai kota

Hai-Online.com - Sebanyak 155 orang pekerja seni dari Persatuan Musisi kafe Indonesia, melakukan aksi unjuk rasa damai di depan gedung Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (8/7/2020).

Dalam aksinya mereka menggelar pentas musik di tengah massa yang tengah menyampaikan aspirasinya.

Mereka menuntut bisa bekerja lagi di pentas musik live yang ada di hotel dan restoran yang udah buka kembali.

Masih dilarangnya tampil secara live di hotel dan restoran membuat mereka kehilangan pekerjaan.

Mereka mengaku nggak punya penghasilan selama 4 bulan, bahkan ada yang ngaku diusir dari tempat kost mereka.

Baca Juga: Bisa Jadi Inspirasi Buat Indonesia, Prancis Buka Bioskop Terapung di Masa Pandemi

Sementara itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sendiri udah mengizinkan sejumlah tempat pariwisata beroperasi di masa perpanjangan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi.

Sejumlah tempat pariwisata boleh beroperasi saat perpanjangan PSBB transisi, dimulai 6 Juli sampai 16 Juli 2020 mendatang.

Hal tersebut, disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta Cucu Ahmad Kurnia.

Cucu Ahmad Kurnia mengatakan, pemberian izin itu telah tertuang dalam Surat Keputusan (SK) yang dia teken.

SK itu bernomor 140 tahun 2020 tentang Perpanjangan Fase I Pelaksanaan PSBB Masa Transisi Dalam Rangka Penanganan Pencegahan Penularan Covid-19 di Sektor Usaha Pariwisata Menuju Masyarakat Sehat, Aman dan Produktif.

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest