HAI-online.com-Evos Esports membuka peluang bagi para gamers untuk dapat bergabung menjadi pemain esports profesional.
Menjadi pemain esports profesional merupakan sebuah pekerjaan yang ingin dilakukan banyak orang khususnya bagi para gamers.
Saat ini untuk sebagian orang, bermain game menjadi sebuah pekerjaan yang menghasilkan pundi-pundi rupiah.
Baca Juga: Keren! Nenek 90 Tahun Ini Hobinya Main GTA V Dan Dinobatkan Sebagai Gamers Tertua Di Dunia
Melihat para pemain esports profesional bertanding di turnamen besar dan punya banyak penggemar, tentu hal tersebut menjadi impian para gamers.
Berkaca pada pesatnya perkembangan industri esports di Tanah Air, Lazada sebagai perusahaan ecommerce di Indonesia mau ambil bagian dalam mendukung pemerintah mendorong industri esports.
Bareng tim Evos Esports, Lazada membuka ajang audisi pencarian talent yang pertama kalinya di Indonesia.
Hasil dari kerja sama ini, Evos Esports akan membuka audisi untuk menjadi pemain Mobile Legends dan Free Fire.
Dikutip dariGames.grid, untuk mengikuti audisi Lazada Evos Pro Player Hunt, kamu bisa membeli tiketnya di platform Lazada sejak tanggal 22 Juni 2020 mendatang.
Baca Juga: Umumkan Sekolah Tatap Muka Dimulai Desember 2020, Masker Pak Wali Kota Solo Bikin Salfok
Nantinya Lazada akan menyediakan 1000 tiket yang terdiri dari 500 tiket untuk audisi Mobile Legends dan 500 tiket untuk audisi free fire.
Selanjutnya, peserta audisi akan diseleksi dan akan ada dua orang pemenang dari masing-masing divisi.