2. Black Flag
Unit hardcore punk asal Los Angeles ini memang mencitpakan sesuatu yang beda dari yang lain pada masanya, alunan keras khas heavy metal dan sludge metal yang terinspirasi oleh Black Sabbath, terutama pada single 'My War' tahun 1984. Dalam pengumuman reuni mereka pada tahun 2011 lalu, eks pentolan Black Flag Henry Rollins bahkan menegaskan peran besar band Ozzy Osbourne dkk. terhadap kelangsungan bermusik bandnya.
"Ketika saya mendengar Black Sabbath, saya menyadari hidup saya memiliki soundtrack." ujar Henry saat itu.
3. Melvins
Di masa 90an awal, Melvins merupakan band yang menginspirasi tren rock altrenatif dan grunge dan bahkan menjadi band idola seorang Kurt Cobain.
Namun, untuk influence terbesar Melvins sendiri nggak lain adalah Black Sabbath.
Band asal Washington, AS, bahkan sempat membuktikan dedikasi terhadap band panutannya dengan merilis EP berjudul 'Sabbath' yang turut menampilkan personel band stoner rock Sleep, Al Cisneros, dalam meng-cover lagu Sabbath Bloody Sabbath.
4. Ghost
Black Sabbath nggak melulu soal lagu bertema okultisme yang dibalut riff-riff gitar ciamik. Seenggaknya itulah interpretasi musik Black Sabbath di mata frontman Ghost, Tobias Forge.