Follow Us

Muncul Klub Bola Red Bull Depok FC, Red Bull Indonesia Bilang Nggak Punya Hubungan Apapun, Auto Ganti Logo Deh

Alvin Bahar - Selasa, 28 April 2020 | 08:00
Red Bull Depok FC sebelum dan sesudah ganti logo.
Instagram.com/rbdepokfc

Red Bull Depok FC sebelum dan sesudah ganti logo.

HAI-ONLINE.COM - Dalam beberapa tahun terakhir, pasti anak bola tau banget sama klub RB Salzburg dan RB Leipzig.RB Salzburg rame gara-gara talentanya, Erling Braut Haaland yang kini bela Borussia Dortmund. Kalo RB Leipzig kini jadi salah satu tim yang diperhitungkan di Bundesliga, dengan pemain andalan seperti Timo Werner dan Dayot Upamecano.RB dari dua klub tersebut adalah singkatan dari Red Bull.Nama Red Bull di bidang olahraga sudah tidak asing, terutama dalam dunia sepak bola.Nah, beberapa hari terakhir tiba-tiba muncul klub bernama Red Bull Depok FC. Lengkap dengan logo dan jersey yang mirip sama klub binaan Red Bull.Tentu, dari segi nama dan persiapan yang dijanjikan itu membuat para warganet ingin mengetahui lebih dalam mengenai klub yang bermarkas di Kota Belimbing tersebut.

Namun yang jadi perdebatan publik adalah belum ada informasi mengenai kerja sama antara kedua belah pihak untuk membentuk klub sepak bola di Indonesia.

Baca Juga: 5 Fitur Smartphone yang Bisa Meningkatkan Produktivitas Di Bulan Puasa

Salah satu warganet bahkan bertanya ke akun media sosial resmi perusahaan secara langsung demi mengetahui kebenaran izin menggunakan nama Red Bull.Terpantau oleh BolaSport, banyak dari masyarakat digital yang kemudian ramai berkomentar di akun Instagram Red Bull Indonesia.

Akhirnya, perusahaan minuman tersebut menjawab salah satu pertanyaan warganet yang penasaran melalui akun @RedBullindo, Selasa (21/4/2020).

Klarifikasi Red Bull Indonesia pada media Instagramnya Selasa (21/4/2020)
INSTAGRAM/@REDBULLINDO

Klarifikasi Red Bull Indonesia pada media Instagramnya Selasa (21/4/2020)

Red Bull Indonesia menjelaskan bahwa mereka merasa senang karena program sepak bola Red Bull memiliki begitu banyak penggemar di Indonesia.

Akan tetapi, Red Bull Indonesia menegaskan bahwa perusahaannya tidak memiliki keterkaitan dengan RB Depok FC.“Kami senang bahwa program sepak bola Red Bull memiliki banyak penggemar di Indonesia,” kata Red Bull Indonesia seperti dilansir oleh BolaSport dari Instagram resminya.

"Namun, perlu kami tegaskan bahwa kami tidak pernah memiliki keterkaitan apapun dengan team yang dimaksud," imbuh Red Bull Indonesia.Gara-gara tersebut, RB Depok FC kini berubah.Logonya udah nggak kayak klub binaan Red Bull, cuma mirip dikit aja.

Begitupun nama. Kini mereka hanya RB Depok FC, tanpa ada embel-embel Red Bull.Menurut Humas RB Depok FC, Diddy Kurniawan, pihaknya kini masih bernegosiasi dengan Red Bull pusat untuk mendirikan klub Red Bull Depok FC di Indonesia.Soal tercapai atau tidaknya kerja sama bersama Red Bull, Diddy mengatakan bahwa setidaknya pihaknya sudah mengupayakan hal tersebut.

Klarifikasi Red Bull Depok
Red Bull Depok FC

Klarifikasi Red Bull Depok

"Saat ini Red Bull Depok FC bukan bagian dari Red Bull Indonesia. Kami terinspirasi dari model manajemen pembangunan ala klub-klub sepak bola di bawah naungan Red Bull yang selalu dari liga kasta bawah.""Tetapi, saat ini memang tim kita (RB Depok FC) sedang menjajaki komunikasi untuk menjadi bagian dari jaringan klub sepak bola Red Bull," ucapnya lewat pesan singkat kepada Bolasport.com, Rabu (15/4/2020).Namun sepertinya RB Depok FC nggak mendapatkan kata sepakat dengan Red Bull pusat. Terbukti dengan bergantinya logo RB Depok FC.

"Bisa saja, tetapi setidaknya kami sekarang sedang berusaha maksimal, semoga kami bisa meyakinkan Red Bull yang di pusatnya di Eropa untuk mendirikan tim di Indonesia," jelasnya.Bagi yang tidak tahu, perusahaan Red Bull saat ini mempunyai beberapa klub sepak bola yang dibawahinya saat ini.Sebut saja RB Leipzig yang mentas di Bundesliga (Liga Jerman), RB Salzburg di Austrian Bundesliga (Liga Austria), RB Bragantino di Brasileiro Serie A (Liga Brasil) dan New York Red Bull di MLS (Liga Amerika Serikat).Kalo nantinya terjalin kerjasama dengan Red Bull, maka RB Depok FC menjadi klub Red Bull ke-5 yang mentas di dunia sepak bola.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular