Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dari Kerang hingga Pasta, Hidangan-hidangan Ini Terlarang Bagi Keluarga Kerajaan Inggris

Bayu Galih Permana - Senin, 13 Januari 2020 | 13:30
Ilustrasi pasta
PIXABAY/EINLADUNG_ZUM_ESSEN

Ilustrasi pasta

HAI-Online.com -Seperti kita tahu, kerang selama ini menjadi salah satu makanan laut favorit bagi sebagian besar orang selain ikan, udang, lobster, maupun kepiting, karena mempunyai rasa unik dan harga yang cukup terjangkau.

Tapi pada tahu nggak sih sob, makanan satu ini ternyata dilarang dikonsumsi oleh mereka yang masuk dalam keluarga Kerajaan Inggris lho.

Kabar mengenai larangan untuk memakan tiram dan kerang di keluarga Kerajaan Inggris sendiri tersiar di mediaThe Sunpada bulan Agustus tahun 2017 silam.

Dalam laporan tersebut, disebutkan bahwa kerang dan tiram merupakanmakanan terlarang bagi keluarga Kerajaan Inggris karena memiliki potensi untuk menyebabkan keracunan.

Baca Juga: Kalahkan Kanker, Bocah Ini Disambut Tepuk Tangan Semua Guru dan Siswa Saat Kembali ke Sekolah

Nggak cuma kerang dan tiram, keluarga Kerajaan Inggris juga nggak diperbolehkan untuk makan bahan makanan mentah, di mana koki mereka diminta untuk memasak bahan yang ada dengan tingkat kematangan sempurna.

Selain itu, hidangan-hidangan yang nggak boleh dikonsumsi keluarga Kerajaan Inggris antara lain makanan dengan bumbu bawang putih (karena mempunyai aroma tajam), serta pasta (wujudnya terlalu berantakan).

Ilustrasi air keran

Ilustrasi air keran

Uniknya lagi, keluarga Kerajaan Inggris juga nggak diperkenankan untuk minum langsung dari keran meskipun air di dalamnya bersih dan dapat diminum secara langsung.

Wah, unik-unik ya sob! Kalau di keluarga kalian sendiri gimana, ada daftar makanan yang juga terlarang nggak sih buat dikonsumsi? (*)

Source :Kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x