HAI-online.com -Belakangan ini memang cukup banyak berita yang mengabarkan tentang perilaku keji manusia yang ditujukan kepada hewan-hewan.
Namun, hal itu bukan berarti bahwa semua manusia punya sifat sama, masih banyak manusia yang juga menunjukkan rasa sayangnya kepada sesama makhluk termasuk para hewan.
Seperti seorang pria di Malaysia ini yang langsung tergerak hatinya untuk menyelamatkan seekor anjing yang tengah terjebak banjir di ladang sawit.
Berdasarkanvideo yangdiposting oleh Bojod Azmi di Facebook,peristiwa itu terjadi pada Sabtu (14 Desember) ketikaia bersama dua temannya mengemudi melewati daerah di Kluang untuk memeriksa situasi banjir.
Baca Juga: Panik Sampai Panggil Damkar Mengira Ada Hewan Liar dalem Lemari, Ternyata Isinya Bikin Dongkol
Kemudian saatmelewati ladang,ia mendengarsuara gonggongan anjing, tapi nggak tahu di mana lokasinya.
Dia khawatir ketika mendengar gonggongan anjing itu di tengah ladang yang banjir.Diakhawatir kalauanjing itu akan terperangkap dalam banjir dan memutuskan untuk mencarinya.
Bojod Azmi lalu memutar mobil dan mencari anjing itu. Ia lalu menemukan anjing itudi suatu gubukkayu di tengah-tengah ladang yang banjir.
Teman-temannya mengatakan kepadanya untuknggak pergi ke sana karena anjing itubisa saja menggigitnya.
Baca Juga: Madunya Dicolong, Cowok Ini Malah Ajak Beruang Buat Bikin Konten Testing Madu Terbaik