Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Efek Rumah Kaca Ngajak "Bangun" Lewat Lagu Menjadi Indonesia

Rayhadi Shadiq - Rabu, 20 November 2019 | 08:46
Efek Rumah Kaca.
HAI/Rosal Muzakki

Efek Rumah Kaca.

HAI-ONLINE.COM - Efek Rumah Kaca dikenal publik lewat lagu-lagunya yang bernuansa sosial dan politik, sebut saja Merdeka, Kamar Gelap, Seperti Rahim Ibu yang kita dengarkan hampir setiap minggu.

Nah, gaya bahasa dalam lagu mereka yang cocok untuk anak muda ini, secara nggak langsung bikin kita melek sama isu-isu yang dibawain dalam lagu-lagunya.

Menanggapi hal tersebut, para personil Efek Rumah Kaca mengaku karya mereka bisa berdampak positif buat orang banyak, terlebih anak muda untuk bikin perubahan.

“Karena ngejadiin karya itu ampuh buat ngubah kondisi sosial, itu sulit juga,” kata Cholil pas ngobrol bareng HAI beberapa waktu lalu.

Cholil percaya, Indonesia di masa depan itu milik para remaja hari ini, sob. Makanya dia nggak berhenti berkarya lewat musik yang diusungnya.

Baca Juga: Budi Setiawan Trader Viral Binomo Ternyata Pernah Jadi Drummer Steven & Coconuttreez, Lihat Aksinya Nih

“Perkembangan teknologi dan hal berbau digitalnya itu pesat banget, infrastrukturnya dibangun cepet banget, dan semuanya dinamis,” tambah Cholil.

Oleh karenanya, dia ngajak para remaja buat bangun, dalam artian sadar sama diri dan sekeliling.

Lebih spesifik, Cholol menerangkan bangun disini dalam artian lo harus sadar sama kecepatan dan kemudahan akses yang udah tersedia, sob!

Bahkan, Efek Rumah Kaca juga ngasih rekomendasi lagu buat nyadarin masa depan negara ini tuh ada di tangan para remaja.

Baca Juga: Dipukuli dalam Penjara, Video Perampok Mesut Ozil Mohon Ampunan sampai Menangis Viral

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x