Follow Us

Merasa Dirugikan, Netflix Bakal Larang Pengguna untuk Berbagi Akun

Ricky Nugraha - Selasa, 22 Oktober 2019 | 18:00
Ilustrasi Netflix
Pixabay/Jade87

Ilustrasi Netflix

HAI-online.com - Netflix berencana melarang para penggunanya untuk berbagi akun dan membatasi orang-orang untuk bertukar password setelah dilaporkan mengalami kerugian yang cukup besar.

Greg Peters, chief product officer di Netflix, menyampaikannya dalam sebuah interview tentang pendapatan layanan streaming platform tersebut di kuartal ketiga tahun 2019.

Ia mengungkapkan bahwa perusahaannya sedang mencari cara untuk membatasi berbagi password.

Saat ini, banyak pengguna bisa berbagi satu akun dengan mengatur tampilan profil yang berbeda dalam sekali login.

Baca Juga: 7 Hal Menarik dari Redmi Note 8 Pro yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Beli

Para pelanggan harus membeli paket premium untuk menonton Netflix di lebih dari satu layar, tepatnya sampai empat layar.

Paket ini ditujukan untuk beberapa pengguna yang tinggal dalam satu rumah. Namun, sejumlah pengguna mengakali ini dengan berbagi kepada orang-orang yang nggak tinggal serumah.

Menurut survei yang dilakukan oleh Magid untuk CNBC, sekitar 10% pengguna Netflix nggak membayar akun mereka. Sedangkan 35% millennial berbagi password, lalu Gen-X dan Baby Boomers masing-masing 19% dan 13%.

Magid mengungkapkan bahwa dari 137 juta pelanggan Netflix, 13,7 juta nggak membayar $9,95 per bulan, yang setara dengan potensi kerugian $135 juta setiap bulannya.

Baca Juga: Bentuknya Mirip, Apa Sih Bedanya USB-Type C Dengan Thunderbolt 3?

Meskipun Netflix belum siap mengumumkan rencana untuk menindak lanjuti terjadinya berbagi password tersebut, Peters mengatakan dalam wawancara: "Kami terus memonitornya sehingga kami mengamati situasinya. Kami akan cari cara ramah konsumen untuk mengatasi masalah itu."

Syarat dan ketentuan Netflix saat ini menyatakan: "Layanan Netflix dan konten apa pun yang dilihat melalui layanan ini hanya untuk penggunaan pribadi dan nonkomersial Anda dan tidak boleh dibagi dengan individu di luar rumah tangga Anda."

Dalam bagian Passwords and Account Access, Netflix pun turut menjelaskan bahwa mereka dapat menghentikan akun yang dianggap digunakan oleh anggota di luar rumah tangga pengguna.

Source : Newsweek

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest