Follow Us

Kayak Flying Fox, Video Dua Cewek Bermotor Nyebrang Sungai Pake Tali Viral

Bayu Galih Permana - Selasa, 17 September 2019 | 12:00
Viral video pengendara motor sebrangi sungai dengan menggunakan tali layaknya tengah bermain flying fox.
TWITTER/ULRICH_CUSI

Viral video pengendara motor sebrangi sungai dengan menggunakan tali layaknya tengah bermain flying fox.

HAI-Online.com - Baru-baru ini, pengguna media sosial dihebohkan dengan beredarnya video dua orang pengendara motor yang menyebrangi sungai dengan memakai bantuan tali, namun mereka terlihat seperti tengah bermain flying fox.

Dalam video yang dibagikan oleh akun Twitter @Ulrich_cusi pada Senin (16/9) kemarin, keduanya terlihat duduk berboncengan di atas motor, yang pada bagian stang dan behel motornya dikaitkan ke tali, tanpa adanya pengaman lain.

Menanggapi video yang tengah beredar di media sosial, Kepala Humas Pemda Riau, M. Firdhaus mengatakan bahwa pihaknya nggak mengetahui lokasi tempat pengambilan gambar meski jika dilihat dari plat nomor kendaraan dan logat bicara yang ada mengarah pada Kota Pekanbaru.

Lebih lanjut, Firdhaus mengaku telah mencoba untuk mengonfirmasi video tersebut kepada Dinas Pekerjaan Umum setempat, tetapi tetap nggak membuahkan hasil.

Baca Juga: Konser Bon Iver di Jakarta Akan Digelar Pada 19 Januari 2020

“Saya nggak dapat informasi. Saya udah tanya juga sama orang PU, enggak tahu juga dia di mana itu lokasi. Saya zoom kan itu (plat nomor) blur, nggak jelas. Di Pekanbaru ada Sungai Siak, tapi di pinggiran kota, semua (akses) sudah terhubung," ujar Firdhaus seperti dikutip dari Kompas.com.

Meskipun begitu, Firdhaus meminta masyarakat yang mengetahui lokasi di mana video tersebut diambil untuk segera membuat laporan terhadap pihak terkait supaya bisa segera ditindaklanjuti.

“Saya tidak tahu juga apa tidak terpantau atau bagaimana. Jika ada hal-hal seperti ini alangkah lebih baik ya dilaporkan ke pemerintah setempat yang terdekat, mungkin dari desa, lurah dulu, camat, kabupatennya, kalau tidak selesai, baru provinsi," terangnya menambahkan.

“Nggak mungkin dibiarin apalagi masih daerah kita, pasti ditanggapin lah. Apalagi Pak Gubernur kami, dia care dengan masalah kayak gitu. Jadi kalau ada masukan-masukan seperti itu pasti Beliau akan respons," tutup Firdhaus.

Maka dari itu sob, buat kalian yang tahu lokasi dari tempat tersebut segera laporin yuk ke pihak-pihak terkait karena walaupun kelihatannya asik, menyebrangi sungai dengan cara itu sangatlah berbahaya. (*)

Source : Kompas.com, Twitter

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest