HAI-online.com- Setelah beberapa waktu lalu nama penerus Android 9 Pie telah diumumkan tanpa nama makanan manis, Android 10 kini kembali dikabarkan akan hadir dalam waktu dekat, sob!
Tenang sob, informasi ini buat hoax kok. Pasalnya, staf Google Support sendiri yang mengonfirmasi tanggal peluncuran Android 10, yaitu jatuh pada 3 September 2019, sebagaimana yang HAI himpun dari PhoneArena.
Baca Juga: Konsol Nintendo Switch Bisa Mengoperasikan Android, Ini Cara Pasangnya
Baca Juga: Ini Daftar Harga Paket Langganan Internet PLN. Mulai dari Rp 89 Ribu!"Aku ingin memberitahu kalau Android Q akan rilis ke banyak perangkat pada 3 September 2019" kata Google Support.
Tapi eh tapi, sabar dulu sob. Nggak semua smartphone Android langsung mendapatkan update Android 10 ini dan pastinya kamu tahu dong ponsel apa yang duluan dapet?
Yap, sesuai dugaanmu dan konfirmasi dari PhoneArena, deretan ponsel yang akan mendapatkan Android 10 ini adalah Pixel 2/2XL, Pixel 3/3XL, dan 3a/3a XL.
Pixel 1 gimana? Eits, tenang sob. Generasi pertama dari ponsel Pixel dan Pixel XL yang rilis 2016 pun masih mendapatkan pembaruan Android 10.
Untuk ponsel-ponsel flagship lainnya seperti Samsung Galaxy S10 dan Note 10. Sepertinya akan mendapatkan update ini pada awal 2020.
Wah, makin nggak sabar nih mau cobain fitur Live Caption, Smart Reply sampai Dark Mode di Android!