Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Gencarnya Gaya Hidup Sehat, Spinwarriors Adakan Brompton Sunday Ride

HAI Internship - Kamis, 04 Juli 2019 | 15:00
Sunday Ride with Will Butler Adams

Sunday Ride with Will Butler Adams

HAI-ONLINE.COM - Semakin hari sepertinya semakin banyak masyarakat yang mau menjalani hidup sehat. Entah karena melihat bagaimana gaya hidup yang udah mulai nggak beres di zaman ini, atau memang ingin menjaga tubuh agar tetap dalam kondisi fit.

Mulai dari penggunaan aplikasi pendukung untuk menunjang kegiatan olahraga, sampai beralih ke sepeda untuk transportasi atau hanya sekadar untuk mengeluarkan keringat, menjadibeberapacara yang dilakukan masyarakat dalam membantu program hidup sehat yang sedang mereka jalani.

Kegencaran yang terjadi inilah yang melatar belakangi kolaborasi yang dilakukan oleh Spinwarriors dan Zeus Event untuk mengadakan Brompton Sunday Ride.

Baca Juga: 7 Musisi Internasional dengan Rider Terunik Sebelum Konsernya!

Di acara itu, mereka dengan khusus mendatangkan Will Butler selaku CEO Brompton Bicycle langsung dari London.

Sebagai kota dan negara yang menjadi market terbesar Brompton di Dunia, kedatangan Will Butler Adams tentu disambut antusias oleh para Brompton Owner di Indonesia.

Dengan didukung oleh Brompton Owner Group Indonesia (BOGI), QBIG BSD, Mini Cooper, Renault, BMW Motorrad berhasil dengan sukses mengemas acara bersepeda itu bersama sang CEO menjadi sebuah movement dalam mengajak para komunitas saling berkolaborasi untuk hidup sehat.

Nggak cuma acara kosong, sepanjang acara sampai dengan penutupan pun Spinwarriors membagikan banyak hadiah dari pengadaan beberapa kontes, yang nggak lepas juga dari peran para sposornya.

Penulis: Nada Aprillia

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x