HAI-Online.com -Sempat dinyatakan hilang sejakSabtu lalu(29/6), jasad penyerang timnas putri Swiss, Florijana Ismaili akhirnya berhasil ditemukan oleh otoritas setempat di dasar Danau Como, Italia Utara.
Seperti yang dilansir HAI dari The Sun, tubuh dari pesepakbola berusia 24 tahun tersebut berhasil ditemukan di dasar danau Como dengan kedalaman 204 meter setelah tim melakukan pencarian selama dua hari dengan menggunakan robot penjelajah.
Kabar mengenai kepergian Florijana sendiri disampaikan secara langsung oleh pihak klub tempat dia bermain, BSC Young Boys melalui akun media sosial resmi mereka pada Selasa kemarin (2/7).
"Dengan berat hati YB menginformasikan tentang kepergian Florijina Ismaili. Kabar ini membuat kami sangat sedih dan terpukul. Dengan penuh rasa terima kasih, Florijana akan selalu terjaga dalam ingatan kami," tulis BSC Young Boys.
Baca Juga: Nggak Sia-sia Bolos Sekolah, Pelajar Ini Singkirkan Venus Wiliams dari Kejuaraan Wimbledon 2019
Seiring dengan munculnya kabar tersebut, ucapan duka pun datang dari berbagai pihak, salah satunyadisampaikan oleh bintang timnas Swiss yang saat ini tengah bermain untuk Liverpool, Xherdan Shaqiri.
Melalui cuitan di akun Twitter pribadinya, pemain yang membawaThe Redsmenjadi jawara Liga Champions musim lalu tersebut mengaku sempat terkejut saat mendengar kabar tersebut, dan menyampaikan ucapan duka cita untuk mengiringi kepergian Florijana.
"Aku sangat terkejut ketika mendengar kabar Florijana Ismaili meninggal. Aku dan keluarga mengucapkan belasungkawa untuk keluarga serta orang terdekatnya," tulismantan pemain Bayern Muenchen tersebut.
Menurut laporan, Florijana sendiri dinyatakan hilang ketika tengah berlibur bersama para sahabat di Italia, dan memutuskan untuk berenang di Danau Como sebelum akhirnya nggak kembali usai memutuskan terjun dari perahu. (*)