HAI-ONLINE.COM - Mick Foley, pegulat legendaris World Wrestling Entertainment (WWE), yang dikenal dengan nama panggungnya Mankind, baru-baru ini mengumumkan title terbaru di dunia gulat itu.
Sebagimana yang diberitakan Wrestling Inc, Mick dengan kemeja flanel kotak-kotaknya itu naik ke atas ring untuk mengumumkan title baru bernama 24/7!
Title ini punya kemiripan dengan hardcore title, di mana pemegangnya harus siap memertahankan kejuaraan tersebut kapanpun di manapun.
Baca Juga: Lagi Jalan-jalan, 4 Mahasiswa Temukan Telur Dinosaurus yang Berubah
Title itu bakal dibuka untuk pegulat-pegulat yang kini berkarier di WWE, NXT, NXT UK, Raw, SmackDown dan juga 205 Live.
Beberapa pegulat legendaris juga dikabarkan bakal ikutan untuk memperebutkan title itu nantinya.
Baca Juga: Hilang dalam Hitungan Jam, Indonesia Wajib Tiru Cara Singapura Manfaatkan Sampah Plastik
Title 24/7 bisa saja berpindah tangan di mana pun dan kapan pun asalkan ada wasit di sana untuk menjadi saksinya. Setiap minggunya, di pertunjukan gulat RAW, title 24/7 bakal diperebutkan.