HAI-online.com -Berbuka puasa dengan minuman yang dingin tentu memang nyegerin, apalagi setelah menjalani hari yang melelahkan.
Namun, kalian mungkin pernah mendengar saran yang mengatakan bahwa lebih berbuka dengan nggak langsung meminum minuman yang dingin.
Nah, sebenarnya apasih efek yang ditimbulkan ketika minum air dingin untuk buka puasa?
Meski memang bikin seger, ternyata minum air dingin saat buka puasa bisa menimbulkan efek samping yang mengganggu kesehatan. Mulai dari gangguan pencernaan hingga sakit tenggorokan bisa terjadi.
Baca Juga : Bukan Cuma Pamali, Makan Sambil Berdiri Bisa Ganggu Pencernaan Lo
1. Gangguan pencernaan
Pada saat meminum air dingin dalam keadaan perut kosong, lambung akan berkontraksi karena menerima cairan yang suhunya jauh berbeda dari suhu tubuh.Nah, hal tersebut bisa membuat perut mules seperti ingin ke kamar mandi. Oleh karena itu, lebih baik hindari air dingin supaya buka puasa lebih nyaman.
2. Mudah terserang penyakit
Salah satu efek dari minum air dingin ketika buka puasa adalah memproduksi lendir berlebih pada tubuh. Kelebihan lendir ini ternyata mampu menurunkan fungsi sistem pertahanan tubuh sehingga mudah terserang penyakit.Baca Juga : Jangan Sampai Napas 'Bau Naga' Pas Puasa, Yuk Simak 4 Tips buat Mencegahnya