Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sri Lanka Dinobatkan Sebagai Negara Terbaik untuk Dikunjungi Pada 2019

Alvin Bahar - Senin, 22 April 2019 | 11:45
Sri Lanka.
rd

Sri Lanka.

HAI-ONLINE.COM - Buku Lonely Planet Best In Travel 2019 menobatkanSri Lanka sebagai negara terbaik untuk dikunjungi pada tahun 2019.Alasannya karena jaringan transportasi di negara ini semakin baik. Berkembangnya hotel baru dan semakin banyaknya kegiatan juga menjadi alasan negara di Asia Selatan ini menempati posisi pertama. Penulis Lonely Planet, Ethan Gelber mengatakan, Sri Lanka sudah dikenal oleh para wisatawan karena keragaman agama dan budayanya. Nggak hanya itu, karena semakin banyak pantai yang dapat diakses, aktivitas berselancar di Sri Lanka pun terus tumbuh. Nggak ketinggalan, para operator tur kini juga menawarkan wisatawan untuk mendaki ke hutan. Selain itu,terdapat juga objek menarik yang bisa dikunjungi secara gratis, termasuk ritual puja berwarna-warni di puncak bukit Koneswaram Kovil di Trincomalee. Pemilihan negara terbaik akan dilakukan setiap tahun dengan melihat berbagai pertimbangan, seperti apakah negara tersebut memberikan pengaruh yang luas, bagaimana penduduk setempat, dan lainnya yang kemudian diputuskan dan diberi peringkat oleh pihak juri. "Ini (Sri Lanka) adalah tempat untuk mendapatkan pengalaman di 2019," kata Tom Hall, Direktur Editorial Lonely Planet.Berikut 10 negara terbaikberdasarkan buku "Best in Travel 2019" oleh Lonely Planet.

Baca Juga : 'Diklaim' Malaysia, Pesepakbola Muda Indonesia yang Berkarier di Italia Ini Berikan Respon Mengejutkan

1. Sri Lanka2. Jerman3. Zimbabwe4. Panama5. Kirgistan6. Jordan7. Indonesia8. Belarusia9. São Tomé dan Príncipe10. Belize

Artikel ini pertama kali tayang di National Geographic dengan judul "Lonely Planet: Sri Lanka Negara Terbaik Untuk Dikunjungi Pada 2019"

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x