Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Walau Ada Kendala dan Panas, Wild Nothing Manggung dengan Keintiman yang Terjaga

Fadli Adzani - Selasa, 09 April 2019 | 10:30
Wild Nothing
HAI

Wild Nothing

HAI-ONLINE.COM - Semalam (8/3), band dream pop asal Virginia, Amerika Serikat, Wild Nothing, sukses menggelar konser pertamanya di Jakarta.

Band yang digawangi oleh Jack Tatum cs ini menggelar konser debutnya di Rossi Musik, Fatmawati, Jakarta Selatan.

Ini merupakan salah satu rangkaian tur panjang Wild Nothing di Asia, di mana Jack dan kawan-kawan bakal menyambangi negara-negara seperti Jepang hingga Singapura.

Baca Juga : Dengerin nih Merdunya Ariel 'Noah' Nyanyikan Lagu 'Mungkin Nanti' dalam Versi Bahasa Jepang

Konser Wild Nothing dibuka oleh dua band dari Kolibri Rekords, yakni Atsea yang sudah beberapa waktu ini nggak manggung, hingga Gizpel.

Keduanya manggung dengan sukses, apalagi banyak penonton yang memang dekat dengan para personelnya. Alhasil, suasana jadi semakin intim.

Sebelum Wild Nothing manggung, Magical Feeeling, selaku pihak promotor, memang mengaku ada kendala di masalah sound system.

HAI juga melihat beberapa kali personel Wild Nothing meminta agar suara synthesizer-nya dinaikkan karena mungkin dirinya nggak bisa mendengar dari bagian monitor.

Tambahan lagi, venue yang panas juga bikin Wild Nothing ngelap keringat melulu.

Wild Nothing
HAI

Wild Nothing

"Teman-teman, kami meminta maaf ada delay sampai 20 menit. Terdapat masalah nggak terduga dari bagian sound system. Terima kasih sudah sabar dan suportif! Sekarang, nikmati penampilan mereka!" ujar Magical Feeeling lewat Instagram mereka.

Namun akhirnya, masalah sound system dapat dikendalikan, Wild Nothing membuka penampilan mereka dengan lagu yang sudah sangat dikenal para penggemarnya, Nocturne!

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x