Dikenal sebagai neraka di bumi, The Danakil Desert berada di negara Eritrea. Tempat ini memiliki suhu mencapai 50 derajat celcius. Bahkan, ada gunung berapi yang masih aktif di sini.
Orang-orang menyebutnya sebagai neraka di muka bumi. Namun, tempat ini masih menarik para wisatawan dari seluruh dunia untuk datang.
Harus diingat, mendatangi tempat ini sendirian tanpa adanya pengalaman sangat dilarang oleh pihak keamanan setempat.
3. Mount Washington
Mount Washington merupakan sebuah gunung di Amerika Serikat, di mana kecepatan angin di bagian atasnya bisa mencapai 327 kilometer per jam. Bayangkan kalau kamu ada di sana, bisa terbang terbawa angin kencang!
Banyak yang mengatakan kalau orang-orang yang datang ke tempat itu bisa merasakan pengalaman seperti datang ke puncak Gunung Everest. Bisa kamu bayangkan dinginnya?
4. lha da Queimada Grande (Pulau Ular)
Ular memang ada dua jenisnya, yang berbisa dan yang nggak. Kalau ketemu yang berbisa, sudah pasti kita bakal merasa takut dan nggak mau mendekat.
Bayangin aja, terdapat sebuah pulau bernama lha da Queimada Grande, di mana pulau itu dipenuhi oleh salah satu ular paling berbisa di dunia, Bothrops.