"Kucing-kucing itu udah di sana sejak dulu. Itu hanya pasar tradisional seperti pada umumnya yang pasti ada kucing di dalamnya. Mengapa mereka mengusi kucing-kucing itu? Sungguh sangat menyedihkan," tulis @pangerankilat.
Berbeda dengan yang lain, akun @peng_ikutmengungkapkan dukungan terhadap keputusan tersebut karena kucing-kucing itu dianggap telah menyebarkan bakteri melalui kotoran yang mereka keluarkan.
"Kucing-kucing itu pup di setiap sudut. Aku yakin, pengunjung nggak menginginkan makanan mereka terkontaminasi dengan bakteri dari kotoran itu," tulis @peng_ikut.
Kalau menurut kalian sendiri gimana sob? Keputusan untuk membuang kucing-kucing dari Pasar Santa itu terbilang tepat atau sebenarnya nggak perlu dilakukan? Apalagi sampai membuang dengan cara memasukkan kucing-kucing itu dalam karung. (*)