Follow Us

Bukan Lagi Mimpi, Begini Wujud Kebun Dasar Laut Pertama di Dunia

Ricky Nugraha - Jumat, 25 Januari 2019 | 16:02
Kebun Dasar Laut Pertama di Dunia
Nemo's Garden

Kebun Dasar Laut Pertama di Dunia

HAI-online.com - Berkebun nggak cuma bisa dilakukan di daratan lagi, kini sebuah proyek di Italia bagian utara telah merevolusi produksi pangan untuk masa depan dengan membudidayakan tanaman sayuran di dasar laut sedalam 100 meter.

Tanaman tersebut dibudidayakan dalam rumah kaca berbentuk ubur-ubur raksasa, yang menjadi rumah kaca bawah laut pertama di dunia.

Proyek bernama Nemo's Garden ini dikoordinatori oleh Gianni Fontanesi yang diorientasikan ke masa depan untuk mengatasi kelangkaan sumber daya.

"Secara teknis sistem ini tidak hanya bisa diterapkan di laut, tapi juga di danau yang jumlahnya amat banyak di dunia, yang bisa diuntungan sistem ini," sambungnya.

Baca Juga : Plis Jangan Buang Sampah Sembarangan! Hewan Laut Menganggap Plastik Adalah Makanan Karena Bentuk dan Baunya Mirip

Kebun Dasar Laut Pertama di Dunia
Nemo's Garden

Kebun Dasar Laut Pertama di Dunia

Rumah kaca pertama di dekat pesisir pantai itu, dibangun para penyelam enam tahun silam. Sinar matahari yang masuk, cukup untuk proses fotosintesa. Lalu air untuk menyiram sebagian berasal dari air garam, serta perawatannya nggak perlu insektisida.

Area lokasi rumah kaca bawah laut ini ada di kota Noli dengan populasi 3.000 orang yang juga sebuah kawasan wisata.

Meski begitu, hanya para penyelam dan kelompok tertentu saja yang tahu, bahwa di sana ada laboratorium bawah laut yang istimewa.

Tim tersebut sudah memperoleh order dari seluruh dunia. Kebun bawah laut serupa sudah dipasang di Belgia, Mauritania dan Amerika Serikat.

Kini kebun bawah laut bukan lagi sebuah impian. Melainkan sebuah proyek hijau yang bisa berkontribusi pada pertanian berkelanjutan.

(*)

Source : Kompas.com

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest