Follow Us

Gahar. Soundtrack Spider-Man Dibuat Ulang Versi Metal

HAI Internship - Senin, 03 Desember 2018 | 18:51
Spider-Man Metal

Spider-Man Metal

HAI-online.com - Bagi para penggemar Marvel, pastinya kepergian Stan Lee masih menjadi duka sampe sekarang. 12 November lalu Stan Lee meninggal dunia akibat serangan jantung dan gangguan pernapasan. Kini, setelah dua minggu lebih berlalu, berbagai macam penghormatan terhadap karya-karya Stan Lee mulai bermunculan di jejaring internet. Berntuk penghormatannya juga kreatif-kreatif banget, di antaranya ada yang bikin tulisan, video, gambar.

‘Tribute to Stan Lee’ datang dari penggemar setianya yang ada di berbagai penjuru dunia. Dan yang paling unik nih sob, sebuah video yang di-upload akun YouTube 331Erock. Video ini berisi lagu tema Spider-Man klasik 1967 yang direkam ulang dalam versi metal.

“Karakter Stan Lee membuat saya dapat melalui banyak masa-masa sulit. Saya benar-benar senang dia bisa melihat transformasi budaya komik, dari ketika saya masih menjadi penggemar pertama yang kutu buku dan culun hingga sekaran. Kalau kalian seorang penggemarnya, saya yakin setidaknya salah satu karakter buatan Stan Lee dapat memengaruhi kalian dalam beberapa cara, " ujar pemilik akun 331Erock.

Baca Juga : Keren! Ini Tampilan Sneakers Air Jordan 1 x Spider-Man: Into the Spider-Verse

Video penghormatan berjudul “Spider Man (1967) Meets Metal - Stan Lee Tribute” diawali dengan cuplikan Spider Man 3. Lee yang ada di samping Peter Parker mengatakan, “Anda tahu, saya kira satu orang dapat membuat perbedaan ... kata nuff." Lalu dilanjut dengan kemunculan seorang Spider Man megang gitar. Lagu yang dimainkan adalah lagu tema Spider Man klasik 1967 yang diubah dalam versi metal. Lagu tema yang aslinya cuma 1 menit ini juga diperpanjang jadi 4 menit dalam video.

Apa yang dilakukan 331Erock ini merupakan hal baru yang dapat mempertahankan semangat aslinya secara utuh. Dalam waktu dua minggu, video ini sudah mendapat 5.7 likes. Nah, kalau kalian para penggemar Marvel di Indonesia, ada rencana buat apa nih? Atau udah ada yang buat? Bagi-bagi laah di kolom komen!

Penulis: Zhafira Chlistina

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest